Inilah Cara Membentuk Akhlak Agar Terbiasa Menurut Quraish Shihab

- 24 Juli 2022, 00:08 WIB
M. Quraish Shihab  - Inilah Cara Membentuk Akhlak Agar Terbiasa Menurut Quraish Shihab
M. Quraish Shihab - Inilah Cara Membentuk Akhlak Agar Terbiasa Menurut Quraish Shihab /Tangkap Layar YouTube/Najwa Shihab/

Rasulullah SAW memberikan kepada kita teladannya.

Beliau berakhlak dengan akhlaknya Tuhan Allah SWT.

Baca Juga: Daripada Cuci Darah Mahal, Hindari Ini! Agar Ginjal Tidak Bermasalah dan Tetap Sehat, Kata dr.Zaidul Akbar

Caranya yakni dengan mempelajari asmaul husna, atau sifat-sifat Tuhan yang sangat mulia. Jika memungkinkan sifat-sifat tersebut dijadikan target kedepan.

Jika Anda tidak mampu meneladani sifat-sifat tersebut, maka teladanilah orang yang mampu meneladani sifat-sifat Allah SWT, seperti yang diteladani oleh Rasulullah SAW dan para sahabatnya.

"Akhlak itu baik diluar dan baik di dalam," kata Quraish Shihab dilansir Portal Sulut dari kanal Youtubenya.

Menurut Quraish Shihab, hampir semua nasehat nabi itu didahului dengan kata “jangan”.

Janganlah kamu saling membenci, janganlah kamu saling mencaci, janganlah kamu mengambil hak orang, janganlah kamu menzalimi orang, janganlah kamu berbuat zina, dan lain sebagainya.

Dengan mengingat pesan nabi maka bisa menjadi titik tolak pertama untuk menanamkan pembiasaan dalam membentuk akhlak.

Baca Juga: Ketika Wudhu Jangan Lakukan 1 Perbuatan Berikut, Ustadz Adi Hidayat: Bisa-bisa Dosa Tidak Allah Ampuni

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah