Tanda Akhir Zaman, Bumi Akan Memuntahkan Emas dan Perak, Syekh Imran Hosein Sebut Itu Terjadi di Indonesia

- 15 Juni 2022, 16:13 WIB
Syekh Imran Hosein
Syekh Imran Hosein /YouTube Hidaya Channel

Baca Juga: Amalan Dahsyat Pembuka Pintu Rezeki dari Syekh Ali Jaber dan Ustadz Abdul Somad, Kerjakan di Pagi Hari!

Alasan yang paling logis menurut Syekh Imran Hosein karena Indonesia memiliki banyak gunung-gunung merapi yang berada pada cincin api dunia.

"Karena gunung-gunung merapi di Indonesia terletak di cincin api dunia dan beberapa dari gunung-gunung merapi ini telah meletus dan menghasilkan emas di Jawa," ungkap Syekh Imran Hosein.

Pendapat Syekh Imran Hosein ini menjadi semakin masuk akal ketika fakta mengatakan bahwa Indonesia berada dalam jalur the Pacific ring of fire atau Cincin Berapi Pasifik dengan aktivitas vulkanik yang tinggi.

Selain memiliki potensi bencana, magma yang keluar dari Cincin Berapi Pasifik membawa banyak berkah lantaran diperkirakan mengandung berbagai logam mulia seperti emas dan perak.

Baca Juga: Amalan Dahsyat Pembuka Pintu Rezeki dari Syekh Ali Jaber dan Ustadz Abdul Somad, Kerjakan di Pagi Hari!

Berdasarkan data wilayah busur magmatik, emas di Indonesia sekitar 7.311 ton dengan 26 persen atau 1.892 ton dimiliki perusahaan tambang PT Freeport Indonesia asal Amerika Serikat.

Walaupun ada bukti dan data konkrit bahwa bumi akan memuntahkan emas dan perak akan terjadi di Indonesia, tapi Syekh Imran Hosein mengatakan opininya bisa salah.

Itulah penjelasan Syekh Imran Hosein terkait kejadian di akhir zaman dari nubuwah Rasulullah SAW, bahwa Indonesia adalah tempat dimana bumi akan memuntahkan emas dan perak di akhir zaman.

Semoga bisa menambah wawasan bagi para cendekiawan Muslim di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Randi Manangin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah