Berpuasa tapi Tak Sholat, Ustadzah Oki Setiana Dewi: Ibarat Ambil Air Guakan Ember Bocor

- 3 April 2022, 15:22 WIB
 Ustadzah Oki Setiana Dewi
Ustadzah Oki Setiana Dewi /Instagram @okisetianadewi

PORTAL SULUT - Bak mengambil air dengn ember bolong, demikian Ustadzah Oki Setiana Dewi menggambarkan orang berpuasa tapi tak melaksanakan sholat fardu.

Menurut Ustadzah Oki Setiana Dewi, orang yang tidak mengerjakan sholat karena mengingkari kewajiban, maka puasanya batal secara otomatis.

Sebab, lanjut Ustadzah Oki Setiana Dewi, orang yang tidak sholat dianggap murtad dan keluar dari Islam. Hal itu, termasuk perbuatan yang dapat membatalkan puasa.

Baca Juga: Berbuka Puasa Bukan Ajang Balas Dendam, Ustadz Khalid Basalamah Jelaskan Adab Sesuai Sunah

Selain itu, sholat adalah amalan yang menyempurnakan amalan-amalan lain seperti puasa.

"Ada mereka yang puasa tapi enggak sholat, ada enggak begitu? Ada di luar sana," kata Ustadzah Oki Setiana Dewi, sepeti dilansir Portalsulut melalui akun TikTok @Msdlifa_ pada Minggu 3 April 2022

Sholat merupakan ibadah pokok dalam Islam dan wajib dikerjakan bagi orang yang sudah memenuhi syarat.

Oleh karena itu, Ustadza Setiana Dewi mengukapkan, bahwa sholat merupakan tiang agama.

"Puasa enggak makan, enggak minum, tapi sholatnya bolong-bolong. Bagaimana mungkin ini bisa terjadi, teman-teman sekalian," katanya.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x