Mau Shalat Subuh Tapi Bangun Kesiangan, Buya Yahya: Tidak Usah Menunggu Esok, Ini Alasannya

9 Agustus 2022, 06:30 WIB
Ilustrasi Bangun Tidur - Mau Shalat Subuh Tapi Bangun Kesiangan, Buya Yahya: Tidak Usah Menunggu Esok, Ini Alasannya /Freepik/jcomp

PORTAL SULUT - Buya Yahya pada suatu kesempatan menerangkan perihal anjuran melaksanakan shalat subuh manakala bangun kesiangan.

Menurut Buya Yahya agar tidak berdosa maka meski bangun kesiangan lebih baik segera tunaikan shalat subuh tersebut.

Namun ada yang perlu diperhatikan terkait hal seperti ini. Sebab, menurut Buya Yahya perilaku demikian tidak akan berdosa jika bangun kesiangan dikarenakan hal - hal tertentu.

Baca Juga: Menangis Seperti ini kepada Orang yang Meninggal Bisa Sebabkan Dosa Kata Buya Yahya

Seperti capek beraktivitas pada malam hari karena sebuah pekerjaan yang membuat seseorang ketiduran hingga bangun kesiangan.

"Ada seorang pulang bepergian jam 1 malam kemudian ketiduran asalkan tidur beneran sampai bangun jam 7, dia tidak dosa," ucap Buya Yahya.

Sebagaimana dikutip Portasulut.com dari Kanal YouTube Al-Bahjah Tv pada Selasa, 9 Agustus 2022, ini penjelasan dari Buya Yahya.

Shalat subuh merupakan salah satu waktu ibadah yang sifatnya wajib untuk dikerjakan oleh setiap muslim.

Menunaikan perintah ibadah ini, manfaatnya selain mendapat pahala yang nanti akan di hisab maka dengan shalat kita dapat dijauhi dari perbuatan berdosa. Seperti maksiat.

Adapun, permasalahan mengenai bangun kesiangan padahal sudah berniat untuk shalat subuh.

Menurut Buya Yahya, Hukum dari kejadian tersebut sama halnya dengan orang yang meninggalkan solat karena lupa akan waktu.

"Jadi kalau orang lupa waktu kemudian tidak sholat, tidak dosa. Sama dengan orang yang tidur," jelas Buya Yahya.

Buya Yahya menambahkan, asalkan sebelum memasuki shalat subuh lalu tertidur secara tidak sengaja, bukan karena kebiasaan.

Terkait hal ini, ia berpendapat bahwa tidak shalat subuh diwaktu yang telah ditentukan dapat dimaafkan dengan berbagai alasan sehingga tidak berdosa.

"Kalau tidur sebelum waktunya (waktu sholat) dan tidak menjadi kebiasaan," tambah Buya Yahya.

Baca Juga: MasyaAllah! 1 Amalan Sederhana Ini Jamin Rezeki Seluruh Keluarga Berlimpah Terang Ustadz Adi Hidayat

Lebih lanjut, Buya Yahya memberikan solusi mengenai kapan waktu menunaikan solat subuh bila bangun kesiangan.

Menurutnya, shalat subuh bisa ditunaikan apabila bangun kesiangan karena memang benar - benar ketiduran.

"Ya setelah bangun langsung melakukan shalat, tidak usah menunggu esok," tandas Buya Yahya.

Kemudian kata Buya Yahya apabila kita telat mengerjakan shalat subuh gegara bangun kesiangan.

Secara adab maka perbanyaklah mengucapkan istighfar, lalu bergegaslah untuk menunaikannya ibadah tersebut.

Tak perlu menjadikan alasan tentang perkara ini, sebab justru berdosa, kata Buya Yahya apabila kita lebih memilih tidur saat seruan adzan dikumandangkan.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler