PENTING! Agar Terhindar dari Bujuk Rayu Iblis, Kata Ustadz Adi Hidayat Ada 3 Cara Memeranginya

15 April 2022, 21:23 WIB
Ustadz Adi Hidayat - Cara memerangi setan /tangkapan layar YouTube Adi Hidayat Official/

PORTAL SULUT – Iblis, setan dan jin akan melakukan berbagai tipu daya untuk menyeret manusia masuk dalam neraka.

Dalam tausiyahnya, Ustadz Adi Hidayat membeberkan cara memerangi setan dan hantu agar terhindar dari godaan dan bujuk rayunya.

Lantas, bagaimana cara memerangi agar kita tidak tergoda dengan bujuk rayunya?

Baca Juga: Waspada! 3 Zodiak Ini Harus Hati-Hati Di Mei 2022, Apa Itu Anda?

Dikutip Portal Sulut,15 April 2022 dari buku berjudul Umat Bertanya Ustadz Adi Hidayat Menjawab, penerbit Hikam Pustaka, disunting oleh Abu Firly Bassam Taqiy dan Arif Priambudi, Ustadz Adi Hidayat memberi penjelasan cara memerangi setan dan hantu agar terhindar dari godaan dan bujuk rayunya.

Ustadz Adi Hidayat menceritakan saat Allah SWT menciptakan nenek moyang manusia, yaitu Nabi Adam As, maka Allah memerintahkan malaikat dan iblis untuk bersujud kepada Nabi Adam As, namun iblis menolak perintah Allah.

“Alasan iblis karena dirinya lebih baik dan lebih hebat dari Nabi Adam,” cerita UAH sapaan akrab Ustad Adi Hidayat.

Allah menciptakan iblis dari api, sedangkan Adam hanya diciptakan dari tanah.

Baca Juga: Kata Ustadz Abdul Somad, Pintu Rezeki Bisa Terbuka dan Tertutup, Jika Kamu Lakukan Kebiasaan Ini, Pilih Mana?

Selanjutnya iblis diusir dari surga. Setelah keluar dari surga, iblis meminta kepada Allah SWT agar ditangguhkan kematiannya.

“Tidak cukup sampai di situ,” ucap Ustadz Adi hidayat.

“Iblis kemudian berjanji bahwa kelak iblis dan bala tentaranya akan menghalangi manusia dari jalan Allah yang lurus,” imbuhnya.

Mereka berusaha dengan sekuat tenaga dan segala tipu daya akan menggoda manusia, hingga manusia meninggal dunia.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan kisah iblis akan menggoda manusia dengan jelaskan QS. Al A’Raf ayat 16-17.

Baca Juga: Ada Kamar Kosong di Rumahmu? Disitu Tempatnya Setan, Kata Ustadz Adi Hidayat

“Setan inilah yang membuat anda setiap malam gelisah, anda mau ibadah tapi malas, anda dibuat khawatir dengan bermacam-macam hal," kata Ustadz Adi Hidayat.

Ustadz Adi Hidayat melanjutkan, iblis dan setan mustahil datang kepada orang-orang dekat dengan Allah. “Bangunlah kedekatan kepada Allah dari sekarang dengan rajin membaca Al Quran ayat kursi, surat An-Nas setelah sholat dan sebelum tidur,” saran UAH.

“Jika anda istiqomah membaca Al Quran dan berzikir sampai anda terhubung kepada Allah, maka anda tidak bisa diganggu jin, setan atau hantu, karena gangguan mereka tidak akan mempan melawan kekuatan firman Allah,” jelasnya.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan ada 3 cara memerangi godaan Iblis.

Baca Juga: Kiamat Masih Lama, Jika Hewan-Hewan Masih Ada Disekelilingimu, Kata Gus Baha

Pertama, bangun pendekatan anda dengan Allah, yaitu rajin melakukan ibadah.

Kedua, pahami sifat jin, setan, hantu. Mereka tidak akan menggoda orang yang kuat dan tidak akan memaksa orang yang mengabaikannya.

“Begitu ada godaan dari mereka maka abaikan saja dan tidak usah direspon. Kalau ada respon maka setan kesenangan,” jelasnya.

Baca Juga: Tidak Usah Berwudhu, Setelah Mandi Junub, Betulkah Itu? Begini Penjelasan UAS

Ketiga, hilangkan dari rumah anda hal-hal yang disukai oleh jin.

"Termasuk sifat atau kebiasaan yang disukai setan,” tutup Ustadz Adi Hidayat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler