Perusahaan Salah Bayar Gaji hingga 286 Kali Lipat, Ini yang Dilakukan Karyawan Setelah Terima Rp2,7 Miliar

- 29 Juni 2022, 08:29 WIB
Ilustrasi Uang Peso - Seorang karyawan menghilang setelah terima gaji yang salah jumlahnya.
Ilustrasi Uang Peso - Seorang karyawan menghilang setelah terima gaji yang salah jumlahnya. /Foto: Emilio Meza/Pixabay /

PORTAL SULUT - Seorang pria Chili yang secara tidak sengaja dibayar 286 kali gajinya bulan lalu mengundurkan diri dari perusahaan dan menghilang setelah berjanji untuk mengembalikan uang kelebihannya.

Seseorang di departemen sumber daya manusia perusahaan Consorcio Industrial de Alimentos (Cial) saat ini pasti sedang kelabakan dan panas dingin.

Bagaimana tidak, secara tidak sengaja, mereka membayar karyawan 165.398.851 peso Chili (sekitar Rp2,72 miliar) bulan lalu, bukannya 500.000 peso (sekitar Rp8,2 juta) yang menjadi hak karyawan itu.

Baca Juga: Hiu Seukuran Tiga Kendaraan SUV Dianggap Sebagai Predator Puncak Dunia, 'Pemangsa dari Segala Pemangsa'

Sekarang karyawan tersebut tampaknya tidak ingin mengembalikan uang itu. Dia telah mengundurkan diri dari posisi dan menghilang tanpa jejak.

Perusahaan tentu saja tidak ingin rugi. Mereka pun mengandalkan pengacara untuk bisa mendapat uang kembali untuk terhinda dari kerugian.

Menurut surat kabar Chili Diario Financiero, pada tanggal 30 Mei, seorang asisten kantor di Cial mendekati seorang wakil manajer untuk melaporkan kesalahan dalam pembayaran bulanannya.

Setelah memeriksa akun mereka, orang tersebut menyadari bahwa mereka telah dibayar jutaan peso secara berlebihan, dan ingin mengklarifikasi masalah tersebut.

Setelah memeriksa catatan mereka, manajemen Cial mengkonfirmasi bahwa orang tersebut memang telah dibayar sekitar 286 kali gaji bulanannya secara tidak sengaja.

Perusahaan pun menyampaikan kepada karywan tersebut untuk mengembalikan kelebihan pembayarn.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Oddity Central


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x