Ada 4.590 Peradaban Luar Angkasa, Departemen Pertahanan AS Coba Kontak dengan Alien

- 7 April 2022, 09:13 WIB
Ilustrasi alien
Ilustrasi alien /Pixabay @Pawel86

PORTAL SULUT - Departemen Pertahanan Amerika Serikat (AS), dikenal Pentagon, sedang meneliti cara bicara dengan alien.

Pihak Pentagon pun berencana melakukan kontak dengan Alien. Diperkirakan ada 4.590 peradaban luar angkasa.

Demikian The Sun laporkan. Media Inggris ini mengeklaim laporan itu berdasarkan dokumen rahasia dari Badan Intelijen Pertahanan (DIA), AS.

Baca Juga: Kinder Surprise Diduga Terkontaminasi Salmonella, Peredaraanya Ditarik di Inggris

Menurut The Sun, dokumen rahasia tersebut merupakan studi ilmiah tentang SETI, yakni untuk pencarian intelijen luar angkasa.

Berdasarkan dokumen itu, Pemerintah AS ingin memastikan apakah peradaban asing ada di alam semesta.

Selai itu, seberapa jauh mereka ada dari kita dan mungkin seberapa jauh mereka lebih maju dari kita.

"Pada 2009, satu-satunya alat fisik yang kita tahu yang bisa membantu kita berhubungan dengan alien adalah gelombang elektromagnetik yang bisa dipancarkan oleh peradaban alien dan kita bisa mendeteksinya," demikian menurut dokumen itu.

Namun teknologi yang dimiliki AS, belum mampu mencari alien lebih dari beberapa ratus tahun cahaya.

Menurut The Sun berdasarkan dokumen itu, hasil pencarian SETI selama 50 tahun terakhir nihil karena kemampuan teknologi yang tebatas.

Berkomunikasi dengan alien "menuntut pembangunan teleskop radio yang jauh lebih kuat dan radikal baru."

Menurut file 2009/2010, teleskop tersebut sedang dirancang dan seharusnya selesai sekitar tahun 2020 lalu.

Laporan tersebut kemudian berfokus pada seberapa jauh peradaban alien dan berapa lama waktu yang dibutuhkan manusia untuk sampai ke sana.

Kesimpulannya, bahwa mungkin ada 4.590 masyarakat luar angkasa di alam semesta.

Baca Juga: Jadi Orang Terkaya di Dunia, Elon Musk Salip Jeff Bezos dari Amazon, Nilainya Lebih dari Rp3.000 Triliun

Jarak yang terdekat kemungkinan antara 1.933 dan 2670 tahun cahaya, berdasarkan perhitungan lanjutan dari masa lalu dan sekarang.

Persamaan ilmiah dapat menjadi "kode komputer besar" yang akan berakhir menjadi "Ensiklopedia Galactica pertama umat manusia".

Masih dari The Sun, laporan bernama "Pengantar Persamaan Drake Statistik" adalah salah satu dari 52 laporan - total 1.574 halaman.***

Editor: Adisumirta

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah