Supaya tidak Mogok Makan, Berikan Makanan yang Dapat Meningkatkan Nafsu Makan Ini kepada Anak!

- 3 Februari 2023, 22:57 WIB
Ilustrasi/Yoghurt, salah satu makanan yang dapat meningkatkan nafsu makan anak
Ilustrasi/Yoghurt, salah satu makanan yang dapat meningkatkan nafsu makan anak /pexels.com/Any Lane

PORTAL SULUT - Saat anak mengalami GTM atau mogok makan pasti membuat parents bingung dan khawatir ya.

Bagaimana tidak, parents pasti khawatir jika nantinya si kecil akan jatuh sakit dan kekurangan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuhnya.

Dengan kondisi seperti ini, sebagai orang tua tentu parents berusaha mencari jalan keluar dan solusi terbaik agar anak mau makan kembali.

Baca Juga: Sering Insomnia? Ini 6 Obat Tidur Alami untuk Atasi Susah Tidur!

Beberapa suplemen anak memang menawarkan manfaat dapat mengembalikan nafsu makan atau meningkatkan nafsu makan anak.

Namun, sebaiknya sebelum memberikan suplemen pada anak, parents berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter anak.

Selain itu ada beberapa bahan makanan alami yang ternyata juga dapat meningkatkan nafsu makan anak loh parents.

Lantas makanan apa sajakah itu?

Simak artikel ini hingga akhir agar mendapat jawaban lengkap.

Dilansir Portal Sulut dari channel YouTube Dunia Parenting, berikut pembahasan selengkapnya.

Baca Juga: Rezeki Februari Berlipat Ganda, 5 Zodiak Ini Beli Mobil Cash tanpa Cicilan! Hidup Jauh dari Masalah Finansial

1. Kayu manis

Siapa yang tak kenal kayu manis, bahan makanan yang menambah cita rasa dan aroma yang luar biasa.

Jika si kecil sedang GTM atau kehilangan nafsu makannya, parents bisa menambahkan sedikit kayu manis bubuk pada MPASI bayi atau parents dapat merebus bahan MPASI seperti kentang bersama sebatang kecil kayu manis.

Hal ini dikarenakan kayu manis memiliki kandungan hidroksikalkon yang dapat meningkatkan nafsu makan bayi, namun parent sebaiknya memberikan tambahan kayu manis jika bayi sudah berusia di atas 8 bulan ya.

2. Yoghurt

Yoghurt dapat menjaga sistem pencernaan agar tetap berjalan dengan baik dan sehat, selain itu yogurt memiliki kandungan probiotik baik yang dapat meningkatkan nafsu makan anak.

Baca Juga: Sempat Terseok-seok, 4 Shio Tak Jadi Miskin dan Membalikkan Takdir Jadi Kaya Raya, Semangat Hidupnya Membara!

Kandungan vitamin B, bakteri sehat, dan kalsium pada yoghurt juga baik untuk usus si kecil, namun pastikan yogurt yang diberikan aman untuk bayi ya.

Parents juga bisa berkonsultasi pada dokter anak sebelum memberikannya pada bayi.

3. Jahe

Jahe juga dipercaya memiliki khasiat dapat meningkatkan nafsu makan pada anak.

Meskipun memberikan sensasi rasa pedas, namun jahe aman diberikan untuk bayi asalkan dalam jumlah yang cukup dan tidak berlebihan.

Namun pastikan parents memberikan Anak jahe pada menu MPASI nya saat usianya sudah 8 bulan ke atas ya parents.

Baca Juga: Sempat Terseok-Seok, dan Tidak Mau Kalah Dengan Keadaan, 5 Weton Mampu Bangkit dan Sukses Dalam Waktu Dekat

4. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan merupakan makanan dengan sumber zinc yang sangat baik, kandungan zinc di dalamnya dapat melancarkan saluran pencernaan dan meningkatkan nafsu makan anak.

Namun kacang juga merupakan makanan yang dapat menyebabkan alergi pada anak, sehingga sebelum memberikannya pada bayi sebaiknya parents berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter anak.

Selain itu jangan berikan bayi kacang dalam bentuk yang utuh atau keras karena dapat menyebabkannya menjadi tersedak.

Sebagai alternatifnya, parents dapat mengoleskan sedikit selai kacang pada roti anak atau kacang yang sudah di lunakkan.

Namun, sebaiknya parents memberikan anak menu MPASI kacang setelah bayi berusia 12 bulan atau setelah mendapatkan persetujuan dari dokter anak ya parents.

5. Temulawak

Bukan hal yang asing lagi jika temulawak dipercaya dapat meningkatkan nafsu makan anak, namun parents dapat menambahkan sedikit temulawak pada menu MPASI bayi jika usia bayi sudah lebih dari 8 bulan ya parents.

Baca Juga: Bersiap-siap Dalam Hitungan Hari di Februari 2023, 6 Weton ini Akan Segera Menjadi Seorang Sultan Kaya Raya!

Berikan sedikit saja karena temulawak dapat mengubah aroma dan rasa makanan si kecil.

Nah itu dia parents beberapa makanan yang dapat meningkatkan nafsu makan pada bayi.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x