NOKIA X30 5G Segera HADIR di INDONESIA, INTIP Kelebihan dan Kekurangannya Versi Nitizen

- 7 Desember 2022, 06:28 WIB
NOKIA X30 5G
NOKIA X30 5G /

Speaker pada HP Nokia X30 5g hanya membawa speaker tunggal atau mono speaker. Ketiadaan speaker stereo di HP ini cukup disayangkan karena pengguna bakal kehilangan pengalaman mendengarkan audio yang lebih hidup, terlebih saat menonton film  dan bermain game.
Padahal di level ini sudah banyak pesaingnya yang dilengkapi dengan speaker stereo.

Nokia X30 5g juga sudah tidak mendukung Jack audio 3,5 mm. Ponsel ini membutuhkan headset bluetooth atau harus melalui kabel converter agar tetap bisa menggunakan earphone.

Slot micro SD juga absen dari ponsel ini, meski kapasitas memori yang ditawarkan cukup besar 8/256 GB, tampaknya  pengguna harus benar-benar mengaturnya dengan baik agar tidak gampang penuh karena tidak dapat memperluas lagi kapasitas penyimpanannya.

Baca Juga: Inilah Rekomendasi 7 HP Termurah dan Terbaik di Akhir Tahun 2022, Xiaomi, Samsung, Realme dan Infinix

Karena harganya yang relatif mahal harga Nokia X30 5g rasanya terlalu mahal, varian terendah HP ini dibanderol dengan harga sekitar 501 Euro atau sekitar 7,5 juta rupiah. 

Harga yang relatif mahal ini kemungkinan besar karena label ramah lingkungan berikut material daur ulang sebagai bahan dasar ponsel. Selain itu  paket penjualan HP ini juga minimalis.

Snapdragon 695 pada HP ini bukanlah yang jelek, tetap   kompetitif dan bisa menyuguhkan performa yang handal untuk kebutuhan sehari-hari, namun di   rentang harga 7 juta masih banyak ponsel yang memiliki performa yang jauh lebih gahar.

Kesimpulannya
HP Nokia X30 5g adalah HP dengan desain premium yang dijamin ramah lingkungan, karena memakai material body daur ulang

Memiliki durabilitas yang sangat baik sertifikasi ip67 serta memiliki umur pakai panjang dengan garansi dan jaminan pembaruan software selama 3 tahun. 

Ponsel ini hadir dengan visual layar amoled yang dapat memanjakan mata kemampuan kamera mumpuni dan daya tahan baterai yang cukup.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x