Manfaat Kantong Teh Celup, dari Pengompres Mata Bengkak hingga Redakan Sakit Gigi

- 10 November 2022, 21:56 WIB
Jangan langsung buang teh celup yang baru digunakan, masih bisa bermanfaat, lho. Utamanya untuk kesehatan.
Jangan langsung buang teh celup yang baru digunakan, masih bisa bermanfaat, lho. Utamanya untuk kesehatan. /Foto: Pixabay/congerdesign/

PORTAL SULUT - Jangan langsung buang teh celup yang baru digunakan, masih bisa bermanfaat, lho. Utamanya untuk kesehatan.

Diketahui, teh merupakan minuman yang menyehatkan karena memiliki sifat antioksidan, antipenuaan, dan antiperadangan.

Nah, kantong teh sehabis pakai juga ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan.

Baca Juga: 5 Zodiak Bakal Dilimpahkan Rezeki Sepanjang Bulan November Tahun 2022

Seperti dikutip dari laman WebMD via PMJ News, berikut lima manfaat yang bisa didapatkan dari kantong teh yang biasa kita minum.

1. Mengempiskan Mata Bengkak

Tampilan mata yang bengkak bisa diatasi dengan mengompres mata dengan kantung teh berkafein.

Untuk melakukan kompres ini, rendam terlebih dahulu dua kantung teh dengan air hangat, seperti sedang menyeduh teh.

Setelah itu, simpan kantung teh di dalam kulkas bagian bawah selama beberapa menit.

Ambil teh dari kulkas dan kompres kedua mata dengan kantung teh. Diamkan kantung teh selama lima menit.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x