6 Kondisi yang Menyebabkan Haid Hanya Berlangsung Satu Hari Saja

- 2 November 2022, 19:17 WIB
Ilustrasi. 6 Kondisi yang Menyebabkan Haid Hanya Berlangsung Satu Hari Saja
Ilustrasi. 6 Kondisi yang Menyebabkan Haid Hanya Berlangsung Satu Hari Saja /pexels/

PORTAL SULUT-Siklus haid pada wanita dapat berbeda-beda satu sama lain.

Ada yang berlangsung berhari-hari, ada juga yang terjadi hanya dalam waktu singkat seperti satu hari saja.

Bagi sebagian wanita yang sering mengalami nyeri haid, mungkin haid hanya satu hari saja merupakan hal yang baik.

Baca Juga: 6 Penyakit yang Ditandai Dengan Kedinginan Tiba-Tiba

Namun, perlu diketahui bahwa haid yang hanya berlangsung satu hari saja ini bisa jadi berhubungan dengan kondisi medis tertentu.

Dilansir Portal Sulut, dari channel youtube halo sehat, berikut ini merupakan beberapa kondisi yang mungkin menyebabkan haid yang hanya berlangsung satu hari saja.

1.Kehamilan ektopik

Kehamilan ektopik adalah kehamilan yang terjadi di luar rahim, yaitu suatu kondisi dimana sel telur telah dibuahi dan menempel pada saluran tuba ovarium atau leher rahim, bukan menempel pada rahim.

Kehamilan ektopik ini dapat menimbulkan gejala berupa haid atau pendarahan ringan yang disertai dengan nyeri pada bagian panggul.

Sel telur yang telah dibuahi jika terus menempel dan tumbuh di saluran tuba, maka saluran tuba dapat pecah dan mengakibatkan pendarahan yang lebih hebat.

Baca Juga: Cara Mengatasi Mulut Terasa Pahit Saat Sedang Sakit

2.Stres

Haid 1 hari mungkin juga dapat disebabkan oleh stres.

Mengingat, stres dapat mempengaruhi hormon hingga mempengaruhi siklus haid juga.

Oleh karena itu, ketika stres seorang wanita mungkin akan mengalami perubahan siklus haid, seperti haid yang lebih pendek waktunya atau lebih ringan dari pada kondisi normal.

Bahkan, ketika stres wanita juga mungkin tidak mengalami haid sama sekali.

Namun, jika stres mereda maka siklus haid juga akan dapat kembali normal.

3.Sindrom ovarium polikistik

Sindrom ovarium polikistik adalah suatu kondisi kompleks yang dicirikan dengan peningkatan kadar androgen, ketidakteraturan menstruasi dan atau kista kecil pada salah satu atau kedua ovarium.

Ketika ketidakseimbangan terjadi, maka ovulasi akan tertekan dan siklus haid menjadi lebih pendek dan ringan, serta mengakibatkan wanita lebih sulit untuk hamil.

Baca Juga: WOW! Ternyata Mengonsumsi Telur Setiap Hari Bisa Dapat 5 Manfaat Ini

4.Pubertas

Pubertas mungkin juga dapat menyebabkan haid yang hanya terjadi satu hari saja.

Mengingat, kadar hormon masih dalam tahap berfluktuasi atau naik turun.

Namun, seiring dengan perjalanannya waktu hormon akan menemukan pola yang lebih teratur.

Dengan demikian haid pun akan lebih teratur.

5.Kista ovarium

Kista ovarium dapat juga menjadi salah satu penyebab haid hanya terjadi satu hari saja.

Kista ovarium sendiri adalah suatu kondisi dimana terdapat kantong berisi cairan dalam ovarium.

Kista memang bukan kanker, namun kista dapat menyebabkan rasa sakit dan pendarahan yang mengganggu.

Jika ukurannya besar dan pecah, maka kista ini dapat menyebabkan perut terasa sakit sekali.

Baca Juga: 6 Tips Sederhana Hilangkan Sakit Perut Akibat Makan Pedas

6.Keguguran

Haid sehari saja mungkin merupakan keguguran yang disalahpahami.

Mengingat, pendarahan yang terjadi mungkin tidak disadari oleh wanita sebagai keguguran karena tidak tahu bahwa dirinya hamil.

Adapun jika hal ini terjadi, maka gejala tertentu mungkin akan muncul juga seperti kram, sakit perut, atau panggul dan sakit punggung.

Itulah beberapa penyebab haid hanya satu hari saja.

Secara umum, siklus haid yang normal akan terjadi setiap 28 hari sekali.

Namun, juga bervariasi dengan selisih yang tidak terlampau jauh.

Ada juga wanita yang mengalami haid setiap 21 hari atau 35 hari.

Wanita yang haid satu hari ketika hamil, atau menduga dirinya hamil, harus segera memeriksakan diri ke dokter, karena mungkin penyebab lainnya dapat berhubungan dengan kehamilan bahkan keguguran.

Baca Juga: Selain Buahnya, Ternyata Daun Pisang Memiliki 6 Manfaat Ini Bagi Kesehatan Tubuh

Namun, jika haid sehari terjadi pada wanita yang tidak hamil, maka mungkin bisa menunggu hingga tiga bulan sambil mengevaluasi siklus haid.

Mengingat, dalam rentang 3 bulan tersebut mungkin siklus haid akan kembali normal.

Namun, jika tidak maka sebaiknya memeriksakan diri ke dokter.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah