Libatkan 5 Buah Ini Sebagai Cara Alami Merawat Kulit dan Menunda Penuaan, Apa Saja Itu?

- 22 September 2022, 17:35 WIB
Ilustrasi Libatkan 5 Buah Ini Sebagai Cara Alami Merawat Kulit dan Menunda Penuaan, Apa Saja Itu?
Ilustrasi Libatkan 5 Buah Ini Sebagai Cara Alami Merawat Kulit dan Menunda Penuaan, Apa Saja Itu? /Pixabay/JillWellington/

PORTAL SULUT - Sebagai mahkluk hidup, manusia tidak dapat menghindar dari yang namanya penuaan diri.

Seiring bertambahnya usia, kita pasti akan mengalami penuaan yang dapat dilihat dari perubahan struktur kulit di tubuh.

Dalam hal ini, penuaan paling umum akan nampak pada kulit di wajah kita. Mungkin seperti muncul kerutan atau kendurnya kulit yang sebelumnya kencang.

Baca Juga: Termasuk Daging Ayam, Tiga Jenis Makanan dan Minuman Ini Bikin Asam Urat Tambah Parah

Lalu apakah kita harus diam dan pasrahkan saja dengan penuaan ini?

Bukankah merawat pemberian Tuhan merupakan salah satu ibadah atas kemurahanNya.

Nah daripada bingung, bagi Anda yang suka merawat diri karena peduli dengan kecantikan.

Dalam artikel ini, terdapat beberapa cara alami dengan mengaplikasikan 5 buah yang cukup mudah Anda dapatkan di mana saja.

Oleh karena itu, bila penuaan terjadi pada kulit Anda maka pengaruh ini tidaklah pantas dijadikan sumber stres atau Anda cukup terganggu karenanya.

Sebab, di samping metode perawatan yang harus bersentuhan dengan zat kimia aktif serta harus merogoh kocek yang lumayan besar biayanya.

Ternyata ada cara sederhana yang rugi jika harus Anda lewatkan. Karena penuaan memang tidak dapat dibalik ataupun dihentikan.

Namun, penuaan diri dapat di tunda sehingga Anda akan terlihat jauh lebih muda dari usia yang sebenarnya.

Dilansir dari StyleCraze, dalam perjalan hidup, kita nantinya akan melihat garis-garis halus dan kerutan yang muncul di kulit, terutama wajah yang paling umum dilihat.

Lantas, Apakah penyebab penuaan hanya karena pergantian usia saja?

International League of Dermatological Societies, mengidentifikasi penuaan kulit dan konsekuensinya merupakan sebagai tantangan penting dalam kesehatan kulit secara global.

Kemudian penuaan sendiri disebutkan sebagai sebuah proses alami yang terjadi karena beberapa alasan.

Para ilmuwan percaya bahwa berbagai faktor seperti stres oksidatif, glikasi, mutasi, dan lain - lain juga mampu menyebabkan penuaan pada kulit kita.

Baca Juga: Wajah Glowing Sempurna dan Terlihat Cerah Alami, dr. Zaidul Akbar Rekomendasikan 2 Tips Bahan Herbal Ini

Berdasarkan hal itu, penuaan adalah proses alami yang tidak dapat dibalik.

Tetapi menurut American Academy Of Dermatology Association, Anda bisa memperlambat penuaan kulit karena faktor ekstrinsik atau dipengaruhi oleh gaya hidup dan faktor lingkungan.

Beberapa cara yang dapat Anda lakukan adalah dengan melakukan perawatan secara alami seperti berikut ini.

1. Pisang

Pisang kaya akan vitamin A, B, dan E dan merupakan sumber yang kaya akan seng, kalium, dan zat besi.

Buah pisang dapat melembabkan kulit dan mencegah kerutan. Caranya sediakan 1 buah pisang matang, 1 sendok air tawar, madu, dan juga santan.

Kemudian haluskan pisang dan campurkan dengan beberapa tersebut. Setelah itu oleskan ke wajah selama 20 menit lalu bilas menggunakan air dingin.

Lakukan kegiatan ini sebanyak 1-2 kali dalam seminggu.

2. Pepaya

Buah pepaya kaya akan antioksidan dan juga mengandung enzim khusus yang disebut papain.

Antioksidan dan papain ini dapat membantu dalam pengelupasan sel-sel kulit mati dan menjaga garis-garis halus dan kerutan.

Ambil pepaya matang dan potong sebagian lalu remukan potongan pepaya hingga halus. Jika perlu, tambahkan sedikit air.

Kemudian oleskan ke seluruh wajah dan leher Anda. Biarkan selama sekitar 10 menit. Bilas dengan air hangat.

Terapkan cara ini 2 kali dalam seminggu.

3. Alpukat

Alpukat dianggap sebagai makanan super yang mengandung karotenoid dan vitamin E, Komponen ini membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Tumbuk 1 buah alpukat menjadi sampai benar - benar halus, lalu Gunakan sebagai masker wajah selama sekitar 10-12 menit sebelum membilasnya.

Baca Juga: Ini Bahaya Miom pada Rahim Wanita Termasuk Gejala dan Obat Herbal untuk Menghilangkannya

Aplikasikan ini sekali saja dalam seminggu.

4. Stroberi

Stroberi penuh dengan antioksidan yang juga begitu berguna untuk mencegah berbagai tanda penuaan.

Sediakan 3-4 buah stroberi, tumbuk sampai tidak ada gumpalan yang tersisa lalu oleskan langsung ke wajah.

Diamkan selama 10-12 menit kemudian bilas dengan air bersih. Bisa dilakukan sekali atau dua kali dalam seminggu.

5. Nanas

Nanas mengandung sejumlah vitamin C dan antioksidan yang cukup besar.

Hal ini membuat buah nanas banyak digunakan untuk mengobati jerawat, keriput, dan tanda-tanda penuaan lainnya.

Ambil sepotong nanas matang, iris kecil - kecil dan lembut lalu gosokkan dengan lembut pada kulit selama sekitar lima menit.

Biarkan olesan buah nanas ini di wajah Anda selama 10 menit, Bilas dengan air.

Lakukan sesering mungkin sebanyak 2-3 kali seminggu.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah