Cegah Sakit Jantung, dr Andy Wijaya Sarankan Latihan Ini: Harus Bikin Kamu Ngos-ngosan

- 26 Juli 2022, 15:24 WIB
Lakukan latihan ini untuk mencegah sakit jantung kata dr. Andy Widjaya./Tangkapan Layar YouTube./
Lakukan latihan ini untuk mencegah sakit jantung kata dr. Andy Widjaya./Tangkapan Layar YouTube./ /

Ketika denyut jantung kamu meningkat selama dirimu melakukan latihan cardio, ini artinya kamu sedang menstimulus jantung untuk bekerja lebih keras.

Dengan begitu, maka ke depannya jantung akan merespon positif stimulus yang diberikan, jantung pun bertambah kuat ke depannya.

Pada saat kamu melakukan latihan cardio dalam rangka memperkuat jantung, terutama bila kamu sampai ngos-ngosan, maka dirimu akan mengeluarkan zat Nitrit Oxide atau NO.

Zat tersebut akan melebarkan pembuluh darahmu, sehingga mendatangkan efek-efek yang sangat bagus bagi dirimu

Efek positif dari melebarnya pembuluh darah, yaitu mengurangi resiko darah tersumbat, mengurangi resiko penyakit jantung, mengurangi resiko stroke, dan lain-lain.

Selain itu, ketika pembuluh darah diperlebar, tekanan darah di bagian tersebut akan berkurang.

Jadi NO ini juga bagus untuk mengurangi terkena resiko darah tinggi atau hipertensi.

Sekali lagi, latihan atau olahraga kardiovaskular bukan hanya untuk mencegah sakit jantung, tetapi juga bermanfaat mengurangi resiko penyakit lainnya.

Sekarang, latihan atau olahraga apa saja yang bikin denyut jantung kamu naik, deg-degan, bahkan sampai dirimu ngos-ngosan?

Olahraga itu berupa lari, berenang, bersepeda, adalah latihan yang paling bagus untuk kesehatan jantung dan kardiovaskular.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah