3 Langkah Mudah untuk Kaum Muda Dalam Memulai Usaha

- 28 Agustus 2021, 05:58 WIB
tips memulai bisnis saat muda
tips memulai bisnis saat muda /Pixabay/mohamed_hassan


PORTAL SULUT - Banyak orang yang berpendapat bahwa pekerjaan atau usaha yang paling asyik di dunia adalah hobi yang dibayar.

Menurut salah satu pakar UKM, mengatakan hampir semua hobi bisa dicari peluang usahanya. Bila usaha dan pekerjaan tersebut dilakukan atas dasar suka, meskipun ada masalah atau kendala dalam menjalankannya, pasti usaha tersebut akan tetap berjalan.

Namun sebaliknya, jika dilakukan dengan paksaan, apabila seseorang menemukan suatu masalah di dalamnya, pasti dia akan merasa putus asa dan memilih untuk berhenti.

Baca Juga: Cara untuk Tidur Sebelum Menempuh Ujian, Peserta SKD CPNS Wajib Tahu

Dalam upaya agar hobi yang dijadikan usaha tersebut membuahkan hasil yang maksimal,

Berikut beberapa langkah mudah yang bisa dilakukan kaum muda dalam memulai usaha.

1. Menentukan Usaha
Pemilihan konsep usaha harus sesuai dengan modal yang dimiliki, contohnya jika ingin membuka usaha seprai, tentu Kita harus menyediakan peralatannya seperti, mesin jahit, kain, alat ukur serta karyawan.

Namun apabila belum sanggup untuk memproduksi seprai sendiri, Kita bisa mengambil seprai dari produsen, lalu dijual kembali.

2. Merencanakan Usaha
Konsep usaha yang masih tidak jelas biasanya akan berakhir dengan pemborosan, oleh karna itu perlu perencanaan yang matang.

Dalam rencana ini mencakup, pilihan produk atau jasa yang dijual, tempat lokasi usaha, dan apa saja kebutuhannya sesuai dengan konsep tadi. Setelah itu tentukan dasar-dasar manajemennya, seperti modal dan keuangan.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah