Cara Agar Kulit Wajah Sehat dan Bersinar dengan Lidah Buaya serta Garam

1 Oktober 2022, 08:44 WIB
Lidah buaya. Praktisi kesehatan dr. Zaidul Akbar ungkap manfaat lidah buaya dan garam untuk kulit wajah agar sehat dan bersinar. /Foto: Cecília O. Tommasini/Pexels/

PORTAL SULUT – Praktisi kesehatan dr. Zaidul Akbar ungkap manfaat lidah buaya dan garam untuk kulit wajah agar sehat dan bersinar.

Kamu tak harus meulu membeli produk-produk skincare yang harganya bisa bikin kocekmu bolong agar kulit wajah sehat dan bersinar alias glowing.

Healthy vlogger dr. Zaidul Akbar ungkap cara membuat wajah bertambah glowing dengan menggunakan bahan herbal, yakni lidah buaya ditambah garam.

Baca Juga: Inilah 5 Penyebab Penyakit Stroke

Bagi sebagian orang mungkin tidak masalah untuk membeli produk skincare yang mahal, tapi memanfaarkan bahan alami seperti lidah buaya tidak salahnya juga.

Sebab, tak sedikit produk skincare yang belum teruji kualitas dan keamanannya kendati harganya mahal.

Bahan alami atau herbal pun menjadi salah satu alternatif untuk mempercantik wajah.

Tanaman lidah buaya mengandung nutrisi yang sangat bermanfaat untuk kecantikan wajah serta kesehatan badan.

Di dalam lidah buaya terkandung pelbagai vitamin, pelbagai mineral, dan berbagai enzim yang memiliki banyak manfaat buat tubuh.

“Buat semprot ke kulit kita bisa melembabkan atau moisturizer seperti itu, juga bisa untuk membersihkan,” terang dr. Zaidul Akbar.

Hal tersebut sebagaimana dilansir Portal Sulut dari kanal YouTube Bamol TV yang diakses 12 Agustus 2022.

Bukan hanya lidah buaya, penggagas Jurus Sehat Rasulullah (JRS) tersebut menerangkan bahan alami lain yakni garam.

Baca Juga: Ilmuwan Baru Saja Menemukan Cara Mudah Menghilangkan Bahan Kimia Selamanya

Jadi lidah buaya ini bisa diblender dengan ditambahkan sedikit garam. Lalu hasilnya disemprotkan ke area wajah.

Lidah buaya memang telah menjadi resep herbal yang dikenal sejak lama.

Nah, demikian cara memanfaatkan lidah buaya dan garam untuk menyehatkan kulit wajah ala dr. Zaidul Akbar.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Adisumirta

Tags

Terkini

Terpopuler