7 Makanan Ini Cocok Dikonsumsi Saat Musim Pancaroba

27 September 2022, 17:00 WIB
ilustrasi, 7 Makanan Ini Cocok Dikonsumsi Saat Musim Pancaroba /Pixabay.com/TerriC

PORTAL SULUT- Di musim pancaroba ini, anda harus lebih memperhatikan kesehatan dan kebugaran tubuh.

Karena musim pancaroba bisa menimbulkan banyak penyakit.

Salah satunya penyakit flu dan pilek, tubuh yang mudah terserang penyakit bisa disebabkan oleh menurunnya imunitas yang ada dalam tubuh.

Baca Juga: Inilah 5 Minuman Pembersih Paru-Paru Yang Mudah Dibuat Dirumah

Untuk mengatasinya bisa dilakukan dengan cara mengonsumsi makanan yang mengandung beragam nutrisi.

Nutrisi nutrisi tersebut ternyata bisa meningkatkan imunitas tubuh hasilnya tubuh akan bugar dan jarang terkena penyakit.

Dilansir Portal Sulut dari chnnel You tubeSehat Secara Alami, berikut adalah makanan yang cocok dikonsumsi saat musim pancaroba.

1.Jahe

Rempah-rempah ini sudah dipercaya sejak zaman dahulu.

Jahe memiliki khasiat untuk menghangatkan dan merilekskan tubuh.

Selain itu, jahe juga mengandung zat antioksidan dan anti inflamasi yang bisa membantu meningkatkan imunitas dalam tubuh.

Agar mudah dikonsumsi, paling baik mengkonsumsi jahe dengan diseduh.

Jangan lupa tambahkan gula atau madu untuk menambahkan rasa.

Baca Juga: Hindari 5 Sayuran Ini Yang Bikin Asam Urat Kumat

2.Bayam

Makanan warna hijau ini cocok dikonsumsi saat musim pancaroba.

Dalam sayuran bayam, mengandung vitamin C vitamin E zat flavonoid dan zat karotenoid.

Dalam sebuah penelitian dinyatakan bahwa bayam ini bisa mencegah penyakit flu ataupun pilek.

3.Ubi jalar

Ubi jalar mengandung beragam nutrisi seperti serat, vitamin, mineral dan zat antioksidan.

Zat antioksida dalam ubi jalar ini juga berperan memberi warna orange pada ubi.

Ubi jalar bisa diolah dengan beragam cara bisa dengan dikukus ataupun dengan digoreng menggunakan minyak.

Baca Juga: Inilah 10 Cara Menurunkan Kolesterol Dengan Cepat

4.Brokoli

Brokoli mengandung zat antioksidan dan vitamin C yang tinggi.

Keduanya berfungsi dalam meningkatkan imun tubuh sebab itu.

Disarankan untuk mengonsumsi makanan ini secara rutin, agar memperoleh manfaat yang optimal.

5.Makanan laut

Makanan laut mengandung nutrisi seperti vitamin, mineral, protein dan sebagainya.

Untuk jenisnya, anda bisa memilih ikan tiram dan kerang.

Kandungan beragam nutrisi tersebut tentunya bisa meningkatkan imun tubuh.

6.Yoghurt

Makanan ini kaya akan probiotikm

Probiotik adalah bakteri baik yang bisa memperkokoh sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: 6 Manfaat Jeruk Nipis Untuk Kesehatan Wajah

Selain itu, probiotik juga dapat mencegah bakteri masuk ke dalam tubuh salah satunya bakteri diare.

7.Bawang putih

Khasiat bawang putih memang sudah dikenal sejak zaman dahulu.

Bahan ini mengandung zat alissin, zat ini mampu mencegah fungsi kekebalan tubuh.

Selain itu juga, bisa membasmi virus, bakteri dan penyakit.

Kemudian bawang putih juga bisa mengatasi banyak penyakit lain seperti menurunkan risiko penyakit jantung, dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler