Paru-paru Basah Bisa Dicegah, Ketahui 8 Gejala Ini Kata dr. Sri Dhuny Atas Asri

16 Agustus 2022, 14:42 WIB
ILUSTRASI paru-paru basah - Penyakit paru-paru basah membawa masalah bagi kesehatan kita. Apabila tidak dicegah, maka masalah paru-paru basah ini bisa mengancam jiwa. /FB Anggoro/ANTARA FOTO/

 

PORTAL SULUT - Penyakit paru-paru basah membawa masalah bagi kesehatan kita.

Apabila tidak dicegah, maka masalah paru-paru basah ini bisa mengancam keselamatan nyawa.

Menurut dr. Sri Dhuny Atas Asri sebelum hal yang tidak diinginkan itu terjadi, sebaiknya mengetahui ciri-ciri gejala paru-paru basah.

Baca Juga: Asam Urat Langsung Pamit hanya karena Minuman Herbal ala dr. Zaidul Akbar Ini, Penasaran? Berikut Alasannya

Ada 8 gejala awal paru-paru basah yang diungkapkan oleh dr. Sri Dhuny Atas Asri.

Lantas apa sajakah 8 gejala para-paru basah itu?

Dikutip Portalsulut.com di kanal YouTube VDVC health pada Selasa 16 Agustus 2022, berikut ulasan selengkapnya.

Menurut dr. Sri Dhuny Atas Asri ada 8 gejala awal yang bisa kita ketahui jika mengalami paru-paru basah.

Namun sebelumnya, yuk kenalam dulu dengan dr. Sri Dhuny Atas Asri, Sp.P. Ia dokter spesialis pulmonologi atau paru-paru.

dr. Sri Dhuny Atas Asri melakukan praktek di rumah sakit Muhammadiyah Taman Puring Jakarta Selatan dan rumah sakit umum Bhakti Asih.

Sebagai spesialis paru-paru dr. Sri Dhuny Atas Asri memberikan pelayanan medis seperti konsultasi mengenai penyakit paru-paru.

Menurut dr. Sri Dhuny Atas Asri paru-paru basah dikenal dalam istilah kedokteran adalah pneumonia.

Baca Juga: Berikut Ciri-ciri Orang yang Rentan Kena Penyakit Paru-paru Basah Menurut dr. Sri Dhuny Atas Asri

Pneumonia ini adalah suatu istilah yang digunakan untuk menggambarkan adanya peradangan pada paru yang menyebabkan terbentuknya timbunan cairan pada paru.

Dikatakan sebagai paru-paru basah karena di dalam paru ada cairan di bagian dalam paru paling bawah kata dr. Sri Dhuny Atas Asri.

Kemudian dr. Sri Dhuny Atas Asri mengungkapkan 8 gejala para-paru basah, yaitu sebagai berikut:

1. Batuk kering

2. Nyeri dada

3. Napas terasa sesak

4. Demam

5. Mual, muntah, dan diare

6. Kehilangan nafsu makan

7. Terlihat tidak berenergi

8. Jantung berdebar

Menurut dr. Sri Dhuny Atas Asri itulah 8 gejala atau tanda-tanda penyakit paru-paru basah.***

Editor: Adisumirta

Sumber: YouTube VDVC Health

Tags

Terkini

Terpopuler