Setelah Amanda Manopo, Kini Arya Saloka Ikut Nyanyi ‘Tanpa Batas Waktu’

6 Mei 2021, 15:27 WIB
Arya Saloka meng-cover lagu Ikatan Cinta berjudul 'Tanpa Batas Waktu'.* /Tangkapan layar YouTube Ade Govinda /

PORTAL SULUT – Siapa yang tak kenal dengan Arya Saloka, artis yang sedang naik daun berkat kiprahnya memerankan sinetron Ikatan Cinta.

Arya Saloka berperan di sinetron Ikatan Cinta sebagai tokoh utama yakni Aldebaran.

Bahkan sinetron Ikatan Cinta juga mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Muri (MURI).

Baca Juga: Jelang Lahiran Anak, Bang Sapri Pantun Kritis Terbaring di ICU, Ruben Onsu: Semoga Segera Pulih

Dilangsir dari Berita DIY dalam artikel “Setelah Amanda Manopo, Arya Saloka Siap Cover Lagu Tanpa Batas Waktu: Rilis di YouTube Hari Ini

Setelah pemeran Andin, Amanda Manopo sempat Cover Lagu Tanpa batas Waktu, kini giliran Aldebaran (Arya Saloka) yang akan segera menyanyikan lagu ciptaan Ade Govinda tersebut.

Pernyataan tersebut ditulis Ade Govinda dalam unggahan di akun Instagram miliknya, @ade_govinda, yang mengungkapkan jika Arya Saloka akan membawakan Tanpa batas Waktu.

Baca Juga: Gadis Ini Dituding Penyebab Perceraian Bill Gates dan Melinda

Video Arya Saloka yang membawakan lagu Tanpa batas Waktu tersebut akan dirilis hari ini, Rabu, 5 Mei 2021 melalui akun YouTube Ade Govinda pukul 16:00 WIB sore ini.

“Selamat menanti buka puasa untuk seluruh umat muslim di seluruh Indonesia. Coba untuk hari Rabu sore di alarm/reminder dulu handphone nya karna bakal tayang di youtube.. ada video nyanyi Lur Aldebaran @arya.saloka dgn suaranya yang adem juga ditunggu tunggu jutaan umat pecinta #IkatanCinta,” tulis Ade Govinda pada caption Instagram miliknya dan menyandingkan foto bersama Arya Saloka tersebut.

Senada dengan unggahan Ade Govinda, pemeran Aldebaran tersebut juga mengunggah foto yang sama di akun Instagram @arya.saloka.

Baca Juga: Jasa Raharja Bagi-bagi Pulsa Gratis 150 Ribu, Begini Cara Dapatkannya

Memakai baju bertulis Tanpa Batas Waktu, Arya Saloka justru memberikan caption yang berbeda dari unggahan Instagram Ade Govinda.

“Dulur ku tetonggo ku #aldebaranversi,” tulis Arya Saloka.

Tak sampai disitu, Ade Govinda bahkan kembali mengejutkan para penggemar sinetron Ikatan Cinta dengan mengunggah foto bersama Amanda Manopo.

Baca Juga: Tuchel Yakin Bisa Atasi Manchester City di Final Liga Champions

Kali ini, Ade Govinda seakan memberikan harapan bahwa ada suara Andin yang akan tampil pada Cover lagu Tanpa Batas Waktu yang dinyanyikan Arya Saloka sore nanti.

“KIRA KIRA nih, untuk semua PERINDU Ikatan Cinta di Seluruh Indonesia Di video youtube @arya.saloka yang bakal diupload besok sore jam 4 di channel youtube “Ade Nurulianto” bakal ada suara si anak ini gak haha ~> ANDIN ( @amandamanopo ) #IkatanCinta,” tulis Ade pada kolom caption tersebut.

Amanda Manopo memang sempat Cover lagu Tanpa Batas Waktu Desember 2020 lalu. Hingga 5 Mei 2021, video yang diupload melalui akun YouTube Ade Nurulianto tersebut telah mendapatkan lebih dari 27 juta penonton dan 622 ribu likes.

Baca Juga: DC Dikabarkan Akan Tampilkan Karakter Superman Berkulit Hitam

Amanda Manopo dan Arya Saloka menjadi dua dari beberapa artis dan pesohor yang telah Cover lagu Tanpa Batas Waktu.

Baru-baru ini, Nagita Slavina, Nabila dan Tri Suaka, Aneth, hingga pemeran antagonis di Ikatan Cinta, Glenca Chysara bahkan sudah menyanyikan lagu ini.

Melalui channel YouTube MyMusic Record, Ade Govinda merilis lagu Tanpa Batas Waktu bersama Fadli Padipada 22 Juli 2020 lalu.

Tanpa Batas Waktu kemudian menjadi soundtrack sinetron Ikatan Cinta di stasiun TV RCTI yang kini diperankan oleh Amanda Manopo dan Arya Saloka. (Mufit Apriliani/Berita DIY)***

 

Editor: Ainur Rofik

Sumber: Berita DIY

Tags

Terkini

Terpopuler