KABAR BAIK dari Kemenparekraf, Penyaluran Dana Hibah bagi Pelaku Parekraf Dipercepat Bulan Ini

- 8 Juli 2021, 14:08 WIB
Bantuan dari Kemenparekraf
Bantuan dari Kemenparekraf /

PORTAL SULUT – Kabar baik datang dari Kemenparekraf, di mana penyaluran dana hibah bagi pelaku parekraf dipercepat bulan ini.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) akan mempercepat penyaluran dana hibah bagi pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf).

Kabar gembira dari Kemenparekraf ini disampaikan melalui akun Instagram resmi @kemenparekraf.ri.

“Selama PPKM Darurat berlangsung, Kemenparekraf terus berupaya untuk memberikan bantuan terbaik kepada para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif,” tulis Kemenparekraf seperti dikutip PortalSulut.PikiranRakyat.com dari akun Instagram @kemenparekraf.ri pada Kamis, 8 Juli 2021.

Baca Juga: Pemohon BIP Rp200 Juta Kemenparekraf masih Ada Waktu Mendaftar, Perhatikan Rincian Syarat Ini

Dalam unggahan tersebut Kemenparekraf menyampaikan tentang upayanya dalam mempercepat pendistribusian dana hibah pariwisata.

Upaya dilakukan melalui kerja sama dengan kementerian atau lembaga terkait.

Termasuk kerja sama dalam mempercepat dan memperbanyak pelaksanaan vaksinasi.

Untuk memaksimalkan anggaran dan menekan laju Covid-19, Kemenparekraf berkoordinasi dengan kementerian/lembaga terkait, untuk percepatan proses pendistribusian dana hibah pariwisata.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x