Mau Tukar Kode Voucher Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 18? Ikuti Langkah-Langkah Ini

26 Agustus 2021, 18:26 WIB
Pelatihan Kartu Prakerja gelombang 18 /

PORTAL SULUT – Setelah resmi menjadi peserta program Kartu Prakerja gelombang 18, maka setiap peserta wajib mengikuti pelatihan dengan menukar voucher di platform digital.

Memasuki gelombang 18, manajemen Kartu Prakerja membagi informasi untuk memudahkan peserta pelatihan menukar kode vouxher.

Untuk mendapatkan kode voucher, maka peserta program Kartu Prakerja gelombang 18 terlebih dulu melakukan pembelian di platform digital.

Baca Juga: WAJIB TAHU! Patuhi 7 Poin Ini Supaya Lulus Kartu Prakerja Gelombang 19

Setelah melakukan pembelian pelatihan di platform digital, peserta Kartu Prakerja gelombang 18 bisa mengecek di halaman transaksi atau email yang terdaftar.

Setelah mendapatkan kode voucher, peserta Kartu Prakerja gelombang 18 silakan masuk/akses website lembaga pelatihan.

Sejauh ini ada 7 lembaga pelatihan yang paling banyak dibeli peserta program Kartu Prakerja, terdiri atas:

1. Skill Academy by Ruangguru

2. Baking Word

3. Kelas.com

4. PT Yureka Edukasi Cipta, yec.co.id

5. Luarsekolah

6. Global Edukasi Talenta Inkubator (GETI)

7. Badr Interactive/Founder+

Setelah mengakses website lembaga pelatihan, cari pelatihan yang sudah dibeli, masukkan kode voucher, dan mulai belajar.

Pastikan peserta Kartu Prakerja sudah memiliki akun di lembaga pelatihan itu.

Baca Juga: Gelombang 19 Kartu Prakerja Dibuka, Lihat Bocoran Soal dan Jawaban Di Sini

Bila tidak bisa menggunakan kode voucher, silakan hubungi contact center Platform Digital.

Manajemen Kartu Prakerja membagikan tips atau langkah praktis untuk menukar kode voucher pelatihan.

Dikutip PortalSulut.PikiranRakyat.com dari unggahan di akun Instagram resmi manajemen Kartu Prakerja yakni @prakerja.go.id, berikut langkah-langkah menukar kode voucher pelatihan Kartu Prakerja dari mitra Platform Digital:

1. Ada 7 platform digital yang bekerja sama dengan Kartu Prakerja. Sobat bisa membeli pelatihan di salah satu dari platform digital ini,

2. Pilih pelatihan yang diinginkan dan bayar dengan menggunakan 16 angka Nomor Kartu Prakerja. Pastikan nomor handphone yang terdaftar di Kartu Prakerja aktif karena Sobat akan menerima nomor OTP.

3. Setelah itu, Sobat akan mendapat Kode Voucher berbentuk gabungan acak huruf dan/atau angka. Salin Kode Voucher itu untuk dipakai mengakses pelatihan yang sudah dipilih.

4. Bikin akun (sign-up) atau masuk (sign-in) ke halaman lembaga pelatihan yang kamu pilih. Cari kelas yang telah kamu pilih/beli. Masukkan Kode Voucher dan sekarang kamu bisa memulai pelatihan.

5. Informasi lebih detil mengenai cara menggunakan/menukar Kode Voucher ini dapat dilihat di halaman setiap lembaga pelatihan.

Nah, tunggu apa lagi? Yuk beli voucher di salah satu platform digital dan ikuti pelatihannya.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler