Battle Spek Handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro VS Vivo X70 Pro! Manakah Yang Terbaik?

1 Januari 2023, 06:47 WIB
Battle Spek Handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro VS Vivo X70 Pro! Manakah Yang Terbaik? /

PORTAL SULUT - Battle dua handphone yang dibekali teknologi super canggih dan desain yang luar biasa.

Kedua handphone ini memiliki spesifikasi dan kualitas yang sangat baik.

Untuk performa, keduanya juga di dukung tenaga yang sangat canggih serta memiliki kecepatan super ngebut.

Baca Juga: Battle Spek Handphone Oppo A55 VS Realme 9i! manakah Yang Terbaik?

Xiaomi Redmi Note 12 Pro dan Vivo X70 Pro, bisa menjadi rekomendasi bagi kalian para gamers, karena memiliki tenaga tinggi yang bisa melengkapi kebutuhan game kalian.

Dikutip Portalsulut.com dari channel YouTube Mobile Compare 360, Xiaomi Redmi Note 12 Pro vs Vivo X70 Pro - Full Comparison (Full Specifitions).

Berikut ulasan kedua handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro dan Vivo X70 Pro.

Kedua handphone ini memiliki tahun rilisan yang berbeda, dimana handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro dirilis pada tahun 2022 dengan dukungan jaringan 5G dan handphone Vivo X70 Pro dirilis pada tahun 2021 dukung jaringan 5G. (1-0).

Untuk bodi, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro memiliki dimensi 162.9 x 76 x 7.9 mm berat 187 gram dan handphone Vivo X70 Pro memiliki dimensi 158.3 x 73.21 x 7.99 mm dan berat 183 gram yang ringan dan nyaman digenggam. (0-1).

Lanjut untuk layar, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro memiliki ukuran layar 6.67 inci, refresh rate 120 Hz, resolusi 1080 x 2400 piksel dan kerapatan 395 ppi. Sedangkan handphone Vivo X70 Pro, memiliki ukuran layar ideal yaitu 6.56 inci, refresh rate 120 Hz, resolusi 1080 x 2376 piksel serta kerapatan 398 ppi. (0-1).

Baca Juga: Battle Spek Handphone Realme Narzo 50A VS Redmi Note 9! Manakah Yang Terbaik?

Di sektor kamera, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro dibekali 3 kamera utama dengan konfigurasi 50 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro) dan 1 kamera depan, konfigurasi 16 MP. Sedangkan handphone Vivo X70 Pro sedikit lebih unggul karena memiliki 4 kamera utama, konfigurasi 50 MP (wide), 8 MP (periscope telephoto), 12 MP (ultrawide), 12 MP (telephoto) serta 1 kamera depan konfigurasi 32 MP. (0-1).

Untuk baterai, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro memiliki kapasitas baterai 5000 mAh pengisian cepat 67W dan handphone Vivo X70 Pro hanya memiliki kapasitas baterai 4450 mAh pengisian cepat 44W. (1-0).

Lanjut untuk memori, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro dibekali RAM 6 GB, 8 GB, 12 GB memori internal 128 GB, 256 GB. Sedangkan handphone Vivo X70 Pro dibekali RAM 12 GB memori internal 256 GB. (1-0).

Di sektor Hardware, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro ditenagai Chipset MediaTek Dimensity 1080 dan handphone Vivo X70 Pro ditenagai Chipset MediaTek Dimensity 1200-vivo yang lebih baik secara performa dan kecepatan. (0-1).

Harga, handphone Xiaomi Redmi Note 12 Pro memiliki harga terbaru jalang akhir tahun Rp. 4.159.695 dan handphone Vivo X70 memiliki harga Rp. 10.999.000. (1-0).***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler