Ungkap Rahasia Rezeki 5 Pasaran, Lengkap dengan Elemen Masing-masing Weton

- 2 Juli 2022, 22:38 WIB
Ilustrasi. Rahasia rezeki 5 pasaran.
Ilustrasi. Rahasia rezeki 5 pasaran. /Pexels/Karolina Grabowska

PORTAL SULUT - Inilah rahasia rezeki 5 pasaran lengkap dengan elemen masing-masing weton.

Dalam artikel ini, akan dijelaskan watak dan rezeki weton setiap pasaran.

Dalam kitab Primbon Jawa terdapat lima Pasaran Jawa yaitu Legi, Pahing, Pon, Wage, dan Kliwon.

Baca Juga: Begini Cara Beli BBM Bersubsidi Pakai Aplikasi MyPertamina, Cari Tahu Yuk!

5 pasaran dalam Primbon Jawa dikenal sebagai pancawara yang merupakan satuan waktu yang dikenal oleh masyarakat Jawa sejak zaman dahulu. 

Hari pancawara digunakan masyarakat Jawa sebagai hari patokan untuk hal-hal yang bersifat spiritual dalam kebudayaan Jawa.

Mereka mengenali 7 hari masehi atau Dino sebagai sebuah siklus dari energi bumi.

Sedangkan 5 Pasaran merupakan sebuah siklus dari energi langit dan masing-masing dari lima pasaran mempunyai sifat karakter keistimewaan dan juga kunci sukses. 

Dikutip dari kanal YouTube Mulia Channel yang diunggah pada tanggal 1 Maret 2022, berikut adalah rahasia rezeki 5 pasaran beserta elemen setiap weton:

1. Pasaran Legi 

Pasaran Legi memiliki nilai 5 dan merupakan pemegang segel dari Chakra selangit yang berelemen kayu atau udara.

Pasaran Legi merupakan tipe manusia yang optimis dan mempunyai banyak keinginan. 

Baca Juga: Tips Jitu Basmi Gatal-gatal pada Kulit Secara Efektif, Resep Herbal ala dr. Zaidul Akbar

Malaikat pelindung Pasaran Legi adalah malaikat Izrail.

Yang menjadi kunci sukses dari orang-orang Pasaran Legi adalah optimisme dan keinginan yang mereka miliki. 

Disebutkan dalam Primbon Jawa bahwa Pasaran Legi berelemen kayu artinya arah mata angin timur juga berelemen kayu. 

Oleh karena itu Pasaran Legi berkuasa di arah timur.

Dalam Primbon Jawa Pasaran Legi disimbolkan dengan warna Aura putih artinya weton Legi orangnya intens. 

Pasaran Legi merupakan partner dari pasaran Pon dalam mewujudkan kejayaan.

Di dalam sistem alam semesta  pasaran Legi ini didukung dan dikuatkan oleh pasaran Wage.

Di sisi lain dari pihak juga dilemahkan oleh pasaran Pahing, Pon, dan Kliwon.

2. Pasaran Pahing

Pasaran pahing memiliki bobot 9 sembilan dan merupakan pemegang segel dari Cakra jantung langit yang disimbolkan dengan elemen api.

Elemen api menandakan Pasaran Pahing memiliki psikologi sebagai seseorang yang bersemangat tinggi paling, termasuk pasaran yang baik hati, tidak tegaan, serta pecinta keindahan.

Baca Juga: Badan Sehat Insomnia Minggat, Cukup Cicipi Ramuan Herbal Ini Saran dr. Zaidul Akbar

Pasaran pahing sering disebut sebagai Pasaran seniman. 

Pasaran Pahing juga mempunyai kelemahan yaitu mudah dipengaruhi dan mempengaruhi, egois dan cenderung agresif.

Dalam primbon jawa kunci utama dari karakter psikologis orang baik adalah sifat alami dari elemen api karena itu pasaran Pahing berada dan berkuasa di arah selatan pasaran. 

Pasaran Pahing dilindungi malaikat Mikail malaikat Mikail mempunyai tugas memberikan kemakmuran pada semua makhluk.

Oleh karena itu pasaran Pahing orangnya royal, suka memberi dan tidak pelit. 

Pasaran Pahing merupakan pasaran yang menyimpan siklus energi langit terbesar yaitu matahari.

Pasaran Pahing merupakan partner dari pasaran Wage dalam hal penciptaan dimana Pahing adalah cinta sedangkan Wage adalah ilmu.

Pasaran Pahing memiliki wadah cinta yang luar biasa tetapi cinta itu harus dikendalikan dengan ilmu sebab cinta yang tidak berilmu maka akan menjadi sebuah kesalahan. 

Baca Juga: Apakah Almarhum Orang Tua Bisa Mendengar dan Melihat Kita dari Alam Kubur? Abi Quraish Shihab Menjawab

3. Pasaran Pon 

Dalam primbon jawa pasaran Pon mempunyai neptu 7 dan merupakan pemegang segel dari Chakra dasar langit yang berelemen logam.

Pasaran pon merupakan weton yang tegas, keras hati, disiplin, dan bertindak selalu terarah dan jelas.

Pasaran Pon mempunyai elemen logam Sama halnya dengan arah barat yang juga memiliki elemen logam.

Oleh karena itu Pasaran Pon duduk dan berkuasa di arah barat. 

Pasaran Pon juga mempunyai kelemahan atau kekurangan yaitu terletak di hati atau pada masalah asmara.

Pasaran pon agar tidak mudah dikalahkan mereka butuh dan harus belajar ilmu.

Guru terbaik dari pasaran Pon adalah Pasaran Kliwon karena pasaran Pon dikuatkan oleh pasaran Kliwon yang merupakan pemegang segel spiritual.

Jadi jika orang-orang pun mau belajar spiritual Maka sangat cocok power dan kemampuan yang akan mereka miliki. 

4. Pasaran Wage

Pasaran Wage mempunyai neptu 4 dan pemegang segel dari Chakra Ajna langit yang berelemen air.

Orang pasaran Wage dipercaya mempunyai wawasan yang luas, kreatif dan pandai berstrategi.

Sehingga orang pasaran Wage cenderung realistis dan analitik yakni suka menganalisis persoalan dengan akal pikirannya. 

Baca Juga: Tangkal Nyeri Kaki dan Tulang Keropos Dengan 3 Cara Ini Menurut dr. Zaidul Akbar, Paling Mujarab!

Pasaran Wage berelemen air dimana arah utara juga berelemen air.

Oleh karena itu pasaran Wage duduk dan berkuasa di arah utara.

Sebagai pasaran yang memegang segel Cakra ajna langit yakni wadahnya ilmu p

Pasaran Wage didampingi Malaikat Jibril sebagai pelindung dan bertugas sebagai penyampai Wahyu. 

Keistimewaan Pasaran Wage ada pada akalnya.

Hal itu berpengaruh pada orang, sehingga menjadikan Wage memiliki wadah ilmu yang besar yang membuat mereka pandai untuk berpikir berstrategi dan merupakan pengendali. 

Dalam sistem alam semesta pasaran Wage Sebagai pemegang Cakra ajna langit mampu mengendalikan Cakra pasaran dibawahnya kecuali pasaran Kliwon.

Karena pemegang Cakra mahkota langit sehingga orang pasaran Wage disebut cocok dengan orang Kliwon. 

Menariknya Kliwon merupakan wadah dari spiritual jadi dapat dipahami bahwa Kliwon dapat mengendalikan pasaran Wage.

Sebab tanpa spiritual pasaran Wage dapat berpotensi besar untuk menjadi liar dan  semaunya sendiri. 

5. Pasaran Kliwon

Dalam Primbon Jawa pasaran Kliwon mempunyai neptu 8 dan pemegang segel Cakra Mahkota langit dengan elemen tanah.

Elemen tanah pada pasaran Kliwon membentuk psikologis manusia menjadi kuat dan kokoh dalam pendirian.

Hal itu disimpulkan dengan Kliwon adalah pasaran yang menjadi waktu bagi turunnya wahyu serta berperan sebagai pancer atau pusat. 

Oleh karena itu Pasaran Kliwon ini duduk dan berkuasa di arah tengah.

Dalam Primbon Jawa pasaran Kliwon mempunyai Malaikat Rahmat sebagai malaikat pelindungnya.

Maka keistimewaan dan kunci sukses pasaran Kliwon adalah dirinya sendiri yaitu Kliwon mampu menyerap dan menyimpan potensi dari keempat pasaran lainnya.

Pasaran Kliwon memiliki sisi kepemimpinan dari pasaran Pon, memiliki sisi optimisme dari pasaran Legi, cinta dari pasaran Pahing dan ilmu dari pasaran Wage. 

Kunci sukses dari orang yang lahir pada pasaran Kliwon ada pada cinta dan kerendahan hati.

Dalam sistem alam semesta Pasaran Kliwon dikuatkan atau didukung oleh Pasaran Pahing yang merupakan pemegang segel dari cinta kasih.

Jadi pasaran Kliwon mutlak harus memiliki cinta kasih.

Selain itu membuat dirinya seimbang juga akan dapat membuatnya lebih kuat.

Demikian penjelasan 5 pasaran lengakap dengan elemen masing-masing weton.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x