Terlihat Pemalas, Tapi Siapa Sangka 5 Weton Ini Bisa Kaya Raya Menurut Primbon Jawa

- 1 Juni 2022, 11:27 WIB
Ilustrasi. Weton yang terlihat malas namun bisa kaya raya menurut Primbon Jawa
Ilustrasi. Weton yang terlihat malas namun bisa kaya raya menurut Primbon Jawa //PEXELS/ John-Mark Smith

Berikut 5 weton yang terlihat malas namun bisa kaya raya menurut Primbon Jawa seperti dikutip dari Kanal YouTube Nusantarago.

 

1. Selasa Pahing

Menurut Primbon Jawa Selasa Pahing memiliki jumlah neptu 12 terdiri dari Selasa 3 dan Pahing 9.

Weton ini memiliki Sabtawara atau Pancasudah Satria Wirang yang memiliki arti yang sering mendapatkan malu atau dipermalukan.

Weton ini juga sering mendapatkan masalah karena suka membantah. Weton ini pun sering dijauhi oleh keluarga dan orang disekitarnya kata Primbon Jawa.

Hal tersebut membuat weton ini menjadi seorang pemalas karena kurang percaya diri karena sering dipermalukan.

Namun dengan samawa atau padangon wogan membuat weton ini menjadi seorang penyabar, bisa menerima segala hal, maka ia pun bisa bangkit dan bisa meraih apa yang diinginkannya kata Primbon Jawa.

Sifat buruk dari weton ini ilah suka membalas dendam dan agak serakah. Sedangkan sifat baiknya yakni santai, apa adanya, suka menolong, rela berkorban demi orang yang disayanginya dan juga memiliki kepandaian diatas rata-rata.

Selasa memiliki arti pemarah dan pencemburu, namun luas pergaulannya dan pada pasaran Pahing memiliki arti suka menolong, mandiri, kuat dan apa yang diinginkannya akan selalu diusahakannya kata Primbon Jawa.

Halaman:

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah