Arti Tahi Lalat yang Harus Wanita Ketahui

- 19 Maret 2022, 18:17 WIB
Ilustrasi  Arti Tahi Lalat yang Harus Wanita Ketahui
Ilustrasi Arti Tahi Lalat yang Harus Wanita Ketahui /Pixabay

PORTAL SULUT – Banyak orang yang menyebutkan bahwa tahi lalat hanya dianggap sebagai tanda lahir saja dan tidak memiliki arti khusus.

Namun menurut Primbon Jawa, arti tahi lalat pada tubuh akan memberitahukan watak, tingkah laku, karakter, serta kepribadian seseorang.

Arti tahi lalat menurut Primbon Jawa bisa bermacam-macam tergantung di mana letaknya pada tubuh kita.

Baca Juga: Eyang Semar Katakan: Tanggal Lahir Ini NGETOP di Bulan April, Kekayaannya Meningkat Tajam ,dan Sangat Dermawan

Bahkan letaknya di area yang tak lazim seperti tahi lalat di kemaluan ternyata memiliki arti tersendiri dalam Primbon Jawa.

Menurut Primbon Jawa, arti tahi lalat di kemaluan menandakan bahwa orang tersebut sangat mahir dalam berhubungan.

Oleh sebab itu, tidak usah heran jika orang yang memiliki tahi lalat di kemaluan sangat piawai dalam berhubungan.

Apakah anda juga memiliki tahi lalat di kemaluan? Apakah hanya itu saja arti tahi lalat di kemaluan menurut Primbon Jawa? Berikut penjelasannya dikutip dari kanal YouTube Kitab Primbon.

Memang secara umum, orang yang mempunyai tahi lalat di kemaluan dianggap memiliki tenaga yang kuat dan sangat mahir pada saat berhubungan. Tetapi menurut Primbon Jawa, arti tahi lalat di kemaluan wanita dan pria itu berbeda.

Baca Juga: Inilah! 5 Weton Sabdo Pandito Ratu, Kata Primbon Jawa: Mereka Pewaris Lidah Api Satrio Piningit

1. Arti tahi lalat di kemaluan wanita

Menurut Primbon Jawa, tahi lalat di kemaluan wanita sebenarnya juga menandakan hasrat yang kuat. Tak hanya itu, Primbon Jawa menjelaskan secara lengkap apabila tahi lalat di kemaluan terletak pada bibir sebelah kanan, maka itu tanda wanita tersebut tidak tegaan.

Jika tahi lalat di kemaluan wanita tersebut terletak pada bibir sebelah kiri, itu artinya bahwa wanita tersebut adalah seorang yang pendiam, pandai memendam rasa, pandai mengambil hati mertua, dan memiliki budi pekerti mulia. Sedangkan jika letak tahi lalat di bagian bawah kemaluan, itu artinya wanita itu akan subur dan memiliki anak yang banyak.

2. Arti tahi lalat di kemaluan pria

Menurut Primbon, seorang pria yang mempunyai tahi lalat di kemaluan memang dipercaya mempunyai tenaga yang tinggi ketika berhubungan. Selain itu, jika tahi di kemaluan tersebut terletak di bagian kiri, maka memiliki arti bahwa pria itu pemalu, pendiam, dan kadang-kadang berpikir negatif.

Baca Juga: Bongkar! Rahasia Pasaran Wage, dan 7 Weton Pasaran Wage Lainnya, Pemegang Cakra Ajna Langit

Jika tahi lalat tersebut terletak di bagian kanan, maka memiliki arti kalau pria tersebut akan dirundung masalah asmara. Jika terletak di bagian atas, maka memiliki arti bahwa ia pandai menggoda dan merayu, tidak suka diatur istri, dan tegaan.

3. Tahi lalat di bokong

Selain tahi lalat di kemaluan, Primbon Jawa juga menafsirkan arti tahi lalat di bagian tertutup lainnya, yakni bagian bokong. Berdasarkan kitab Jawa kuno tersebut, dikatakan bahwa orang yang memiliki tahi lalat di bokong kiri biasanya orang yang memiliki karakter pekerja keras. Saat memiliki tujuan atau keinginan, ia akan berusaha sekuat tenaga untuk mewujudkannya impiannya.

sedangkan, orang yang mempunyai tahi lalat di bokong kanan, menurut Primbon Jawa adalah orang yang luas pergaulannya, punya banyak teman, murah hati, dan memiliki rasa simpati yang tinggi.

Baca Juga: Bongkar! 7 Weton Pasaran Pon, Jumat,Sabtu,Minggu,Senin,Selasa,Rabu,dan Kamis Pon, Pemegang Cakra Dasar Langit

Semua arti tahi lalat di kemaluan yang ditafsirkan dalam Primbon Jawa tentunya tidak sepenuhnya benar. Jangan pernah berpikir negatif jika pasangan Anda mempunyai tahi lalat di bagian tersebut.

Tetap jalanilah hubungan seperti biasa karena kepribadian seseorang sejatinya tidak sepenuhnya ditentukan dari letak tahi lalatnya, melainkan tergantung dari bagaimana pola pikirnya dalam menjalani keseharian.***

 

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah