Spiritual Tingkat Tinggi! Ini 4 Weton Titisan Panembahan Senopati Mataram, Kamukah Itu?

- 5 Maret 2022, 07:21 WIB
Ilustrasi 4 weton yang diyakini memiliki watak dan sikap spiritual seperti Panembahan Senopati Mataram menurut Primbon Jawa.
Ilustrasi 4 weton yang diyakini memiliki watak dan sikap spiritual seperti Panembahan Senopati Mataram menurut Primbon Jawa. /tangkap layar/youtube Nasib dan Hoki

PORTAL SULUT - Ada 4 weton yang diyakini memiliki watak dan sikap spiritual seperti Panembahan Senopati Mataram menurut Primbon Jawa.

Primbon Jawa menyebutkan bahwa 4 weton ini dianggap ahli spiritual lantaran merupakan titisan Panembahan Senopati

Panembahan Senopati atau Danang Sutawijaya, merupakan raja pertama dalam kerajaan Mataram Islam.

Baca Juga: KEMASYHURAN! 4 Weton Prima Yang Akan Menjadi Calon Jutawan

Panembahan Senopati Mataram adalah anak dari Ki Ageng Pemanahan, yakni orang kepercayaan Sultan Hadiwijaya atau yang dikenal dengan Jaka Tingkir yaitu pendiri kerajaan Pajang.

Sebelum menjadi raja, Panembahan Senopati mempunyai perangai yang sopan dan taat kepada agama.

Sejak kecil, ia memiliki perilaku yang legendaris, sehingga tidak heran jika dia dapat menjadi teladan yang luar biasa.

Ia selalu konsisten dalam memberikan contoh di tengah-tengah masyarakat.

Contoh sikap dan spiritual Panembahan Senopati ada dalam serat wedhatama, yang gigih dalam mengendalikan hawa nafsu.

Ia akan menyepi ketika mengendalikan hawa nafsunya, menurut serat wedhatama.

Panembahan Senopati ia selalu membersihkan jiwanya dengan bertindak baik, welas asih, rendah hati dan suka berteman dengan siapa pun.

Diambil dari kanal YouTube Nasib dan Hoki, ada 4 weton yang mempunyai karakter seperti Panembahan Senopati berdasarkan Primbon Jawa.

Baca Juga: Inilah Sederet Weton Istri yang Suka Main Serong Hingga yang Mudah Tergoda Menurut Primbon Jawa

1. Minggu Pon

Total neptu dari Minggu Pon adalah 12, dengan Minggu 5 dan Pon 7.

Orang dengan Minggu Pon bernaung pada Lintang Patrem.

Berdasarkan Primbon Jawa, ia memiliki watak amanah sejak lahir, ia mudah ibah dan tersentuh hatinya jika melihat sesamanya kesusahan.

Pemilik weton ini juga teguh pendirian, sanggup memenuhi tanggung jawabnya dengan baik dan mereka juga selalu mendapatkan panggilan untuk menyepi untuk berbicara dengan Sang pencipta.

Di zaman modern seperti sekarang ini, menyepi tidak harus bersemedi di tempat sepi, tapi bisa juga dengan beribadah.

Itulah mengapa dia dianggap sebagai titisan Panembahan Senopati karena memiliki watak tersebut.

2. Minggu Wage

Jumlah neptu dari weton Minggu Wage adalah 9, dengan Minggu 5 dan Wage 4.

Weton Minggu Wage ini berada di bawah lindungan Lintang Waluku.

Contoh sifat baik yang diwariskan Panembahan Senopati pada weton ini adalah pemaaf, dermawan dan welas asih.

Ia juga tidak mau mengumbar aib orang lain, pintar menjaga rahasia, sehingga ia dipercaya dapat memenuhi tanggung jawab yang besar.

Weton ini yakin apabila menyebarkan aib orang lain, itu hanya akan membuat hati dan jiwanya kotor, ia juga suka menyepi dengan tujuan menemukan jati dirinya.

Hal itulah yang menyebabkan weton ini menjadi titisan Panembahan Senopati.

3. Rabu Pon

Total neptu dari weton Rabu Pon yakni 14, dengan Rabu 7 dan Pon yang juga 7.

Semasa hidupnya, weton ini bernaung dalam Lintang Lumbung.

Watak utama dari weton ini adalah, ia paham betul dengan etika dan sopan santun, hormat dengan orang lain, apa adanya dan mempunyai pemikiran yang polos.

Sehingga wajar jika Rabu Pon ini punya banyak kawan dari kalangan manapun.

Weton ini juga berwibawa, ia tidak mudah tergoda, teguh hatinya, selalu hati-hati dan mempunyai benteng iman yang tinggi.

Baca Juga: SUPER! 8 Weton Tibo Gedhong, Bakat Kaya dari Lahir, Punya Balungan Gajah Menurut Kitab Primbon Jawa Kuno

Kelebihan dari weton ini adalah, mempunyai spiritual yang luar biasa, jika weton ini menekuni dan berhasil menemukan jati dirinya, maka ia akan menjadi hebat seperti Panembahan Senopati.

4. Kamis Kliwon

Neptu dari Kamis Kliwon ini adalah 16, dengan Kamis 8 dan pasaran Kliwon juga 8.

Weton ini berada dalam naungan Lintang Naga.

Pemilik weton ini sangat tahu betul cara mendapatkan hormat dari orang lain, yaitu bahwa dirinya juga harus menghormati orang lain.

Kebanyakan dari weton ini bersifat ramah, lemah lembut dan berpikiran baik.

Walaupun mudah marah, weton ini murah hati dan tidak pelit.

Orang kebanyakan menganggap Kamis Kliwon adalah pemimpi karena memiliki keinginan yang sangat besar, namun dia memang pada dasarnya rajin dan teguh pendirian, sehingga semua pekerjaannya akan berhasil dengan baik.

Sifat alami dari weton ini yaitu, kemauannya untuk mengetahui hubungannya dengan penciptanya, serta ingin tahu akan tujuan dari hidupnya.

Itulah mengapa weton Kamis Kliwon ini dipercaya sebagai titisan Panembahan Senopati.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah