Keistimewaan 5 Weton Kelahiran Sabtu Legi, Pahing, Pon, Wage Dan Kliwon

- 5 Februari 2022, 06:39 WIB
Keistimewaan 5 Weton Kelahiran Sabtu Legi, Pahing, Pon, Wage Dan Kliwon
Keistimewaan 5 Weton Kelahiran Sabtu Legi, Pahing, Pon, Wage Dan Kliwon /Kustawa Esye/

Keistimewaan hari lahir sabtu yang lain adalah bahwa power cakra mahkota bumi yang dimilikinya, dapat membuka jalan spiritual bagi kelahiran hari lainnya.

Baca Juga: Sang Penakluk Lawan Jenis, Inilah Keistimewaan, Kelebihan dan Kekurangan Pemilik Weton Kamis Wage

Sehingga kunci kesuksesan yang ada dalam diri kelahiran sabtu adalah belajar dan memperdalam tingkat spiritual, dengan cara rajin beribadah, rutin berpuasa weton, dan memperbanyak amal.

Dilansir Portal Sulut, dari kanal youtube nasib dan hoki yang diunggah pada 5 Februari 2022.

1.Sabtu Legi

Kelahiran sabtu legi mempunyai jumlah neptu 14, dan berada dibawah pengaruh energi Lintang Begong.

Keistimewaan weton sabtu legi ini adalah sebagai pemegang dua segel power cakra sekaligus, yaitu cakra mahkota bumi dan cakra sex langit, sabtu legi berelemen tanah dan kayu.

Kelahiran sabtu legi mempunyai parasan lakuning rembulan, artinya karakternya bersifat seperti bulan yaitu perfeksionis, cerdas, berbudi luhur, dan mudah mendapat simpati.

Weton sabtu legi juga dikenal sebagai pribadi yang santai dan mewah dalam memilih barang, mereka akan lebih mengutamakan kualitas dari pada harga.

Selain itu, keistimewaan weton sabtu legi yang lain adalah mereka termasuk orang yang cerdas, kemampuannya dalam segi otak tidak perlu diragukan, baiknya lagi adalah sifat sombong tidak ada di dalam kamus kehidupannya.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah