Keistimewaan dari Weton Selasa Pahing dan Khodam yang Menaunginya, Cek Selengkapnya di Sini!

- 14 Januari 2022, 10:25 WIB
Keistimewaan dari Weton Selasa Pahing dan Khodam yang Menaunginya, Cek Selengkapnya di Sini!
Keistimewaan dari Weton Selasa Pahing dan Khodam yang Menaunginya, Cek Selengkapnya di Sini! /Kustawa Esye/

PORTAL SULUT - Berikut keistimewaan dari Weton Selasa Pahing menurut Primbon Jawa.

Weton biasanya dikenal dengan cara orang Jawa menjumlah nilai hari lahir dan pasaran.

Dalam Primbon Jawa, Weton sering digunakan untuk menentukan pilihan berbagai hal.

Baca Juga: Siapa Sosok yang Belum Hari Kiamat Sudah Masuk Surga? Simak Penjelasan di Sini

Seperti halnya saat akan memulai usaha, membeli sesuatu, atau memilih pasangan.

Bahkan, menentukan tanggal perkawinan yang tepat, hingga mengenali watak seseorang dapat dengan mudah diprediksi dengan menggunakan Weton.

Dilansir portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Weton Jawa Official pada 14 Januari 2022.

Jika Anda yang lahir dengan Weton Selasa Pahing, maka berikut ini adalah uraian tentang watak dan karakteristik Anda :

Dalam Primbon disebutkan bahwa orang yang lahir dan mempunyai weton ini adalah orang yang dikaruniai keterampilan yang sangat tinggi.

Anda adalah orang yang santai dan dapat menerima orang lain.

Berdasarkan Primbon Jawa, Weton Selasa Pahing memiliki jumlah neptu yang tinggi di antara neptu lainnya.

Menurut Primbon Jawa, neptu Weton hari Selasa adalah 3 sedangkan Weton pasaran Pahing adalah 9, maka jumlah neptu pasaran selasa pahing adalah 12.

Dengan neptu inilah kita dapat menghitung peruntungan setiap Weton, sehingga banyak keistimewaan yang dimiliki orang yang lahir pada Selasa Pahing.

Salah satunya, punya keberuntungan yang sangat tinggi dan rezeki yang melimpah.

Baca Juga: Sukses Besar! Inilah Jenis Usaha yang Pas bagi Weton Kelahiran Pasaran Selasa Menurut Primbon Jawa

Berikut ini keistimewaan orang yang lahir pada selasa pahing :

1. Karakter

Pemilik Weton Selasa Pahing mempunyai temperamental yang mudah marah, ia suka membantah dan tidak sabaran.

Selain itu, Weton ini juga punya sifat mandiri, suka menolong, disiplin, kreatif, dan suka menjaga kebersihan.

2. Rezeki

Dalam hal rezeki, banyak keberuntungan yang dimiliki orang yang lahir di Selasa Pahing.

Karena sangat rajin, usahanya biasanya cepat berkembang pesat.

Selain itu, rezeki Weton Selasa Pahing sangat melimpah, hal ini juga karena pemilik weton ini disiplin dan kreatif.

3. Jodoh

Dalam hal jodoh, pemilik Weton Selasa Pahing sebaiknya mempunyai pasangan yang neptunya berjumlah 17, 12, atau 7.

Jumlah neptu tersebut sangat pas untuk berjodoh dengan pemilik Weton Selasa Pahing.

4. Pekerjaan

Sedangkan pekerjaan yang cocok untuk pemilik weton yang lahir di hari Selasa Pahing diantaranya adalah seniman, pedagang, atau wirausaha.

Misteri Selasa Pahing :

Orang yang lahir dengan Weton Selasa Pahing memiliki beberapa misteri yang mungkin tidak banyak orang tahu.

Antara lain, mereka adalah orang yang rajin bekerja dan kemauannya tinggi.

Kelahiran hari Selasa Pahing menggambarkan bahwa mereka sosok pejuang.

Kemauan Weton ini sangat tinggi, serta giat dalam bekerja, maupun pekerjaan ringan, maupun pekerjaan berat, murah rezeki, namun terkadang mereka suka pamer.

Sejak awal lahir, seseorang dengan Weton Selasa Pahing memang tidak pernah sulit dalam hal ekonomi.

Mereka tergolong orang yang murah hati dan suka menolong, meskipun terkadang agak suka pamer.

Baca Juga: Sukses Besar! Inilah Jenis Usaha yang Pas bagi Weton Kelahiran Pasaran Selasa Menurut Primbon Jawa

Berdasarkan karakternya yang cerdas, kelahiran ini pandai memecahkan persoalan dan apapun yang dikerjakannya selalu akan beres dan tidak ada masalah.

Khodam :

Sedangkan untuk khodam pendamping dari selasa pahing ada tiga jenis khodam pendamping kelahiran selasa pahing sebagai ciri khasnya.

1. Khodam singa putih

Di antara tiga jenis Khodam Selasa Pahing yang satu ini merupakan Khodam pendamping yang ganas dan kuat.

Kelahiran Selasa Pahing bisa memiliki Khodam ini, nantinya si pemilik Khodam Singa Putih akan mendapat perlindungan dari seluruh serangan Gaib.

Keistimewaan Selasa Pahing memiliki Khodam Singa putih, akan lebih mudah mendapat jabatan yang diinginkan.

2. Khodam singa mas

Selain memiliki khodam singa putih, kelahiran Weton ini juga memiliki khodam singa mas.

Keistimewaan khodam singa mas adalah jenis khodam yang dapat mengosongkan dan menarik kekuatan lawan.

Selain itu, pemilik khodam singa emas menjadi orang yang berstamina tinggi dan tidak mudah lelah.

3. Khodam macan putih semu biru langit

Khodam ini merupakan jenis yang paling kuat di antara khodam lainnya.

Baca Juga: BMKG Keluarkan Peringatan Dini Potensi Hujan Keras Disertai Petir Selasa 4 Januari 2021, Ini Daerahnya

Nampaknya kelahiran hari Selasa Pahing memiliki kelebihan luar biasa, terutama aura yang dipancarkan dari khodam pendamping.

Arah Keberuntungan :

Sedangkan untuk arah keberuntungan pemilik Weton Selasa Pahing adalah timur dan selatan.

Kelahiran neptu ini disarankan mengikuti arah keberuntungannya ketika hendak mencari rezeki atau membuka usaha.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah