Ini Perbedaan Nasi Kuning di Berbagai Daerah, Dari Manado, Gorontalo Hingga Solo yang Jarang Diketahui

- 23 November 2021, 15:18 WIB
Nasi kuning
Nasi kuning /Instagram @kemenparekraf/Instagram

PORTAL SULUT - Salah satu jenis kuliner nusantara yang terkenal adalah nasi kuning.

Jika mendengar nama nasi kuning pasti sudah tidak asing lagi di telinga kalian.

Namun tahukah kamu jika tiap daerah memiliki perbendaan tersendiri dari nasi kuning ini.

Baca Juga: 6 Tips Mengatur Waktu Ideal untuk Tidur dan Bangun, Nomor 5 Kuncinya?

Banyak masyarakat yang menjadikan nasi kunging sebagai salah satu makanan favorit.

Bahkan nasi kuning termasuk makanan atau kuliner yang populer di Indonesia.

Meski kurang lebih mirip, nyatanya ada beberapa perbedaan di setiap daerah.

Perbendaan ini mulai dari rasa hingga toping yang digunakan sebagai penambah cita rasa nasi kuning.

Berikut perbendaan nasi kuning di sejumlah daerah di Indonesia yang jarang diketahui.

Hal ini sebagaimana dilansir Portalsulut.com dari Instagram @bumimerah.id, pada Selasa, 23 November 2021.

1. Nasi kunig Solo

Di Solo, nasi kuning biasanya disajikan dalam bentuk tumpeng alias kerucut.

Yang di bagian bawah nasi kuning ini dikelilingi banyak aneka lauk.

Lauk yang biasanya di lingkarkan di nasi kuning ini seperti suwiran, opor ayam, ayam goreng, orek tempe, telur dadar iris, urap, perkedel kentang, hingga sambal.

2. Nasi kuning Manado

Nah, bagi orang Manado, nasi kuning adalah kuliner yang paling favorit.

Palagi kebanyakan masyarakat, senang jika nasi kuning dijadikan menu sarapan pagi.

Di Manado sendiri, nasi kuning ini memiliki tampilan yang tidak biasa.

Sebab, nasi kuning Manado dibungkus menggunakan daun kelapa ayau kulit jagung.

Baca Juga: Ternyata Bahan Sederhana Ini Ampuh Hilangkan Penyakit Gatal Menurut dr. Zaidul Akbar

Nasi kuning Manado ini memiliki aroma yang berbeda karena ada tambahan daun pandan di dalamnya.

Serta nasi kuning Manado juga dilengkapi dengan ikan cakalang serta sambal yang menambah cita rasa nasi kuning ini menjadi lebih istimewa.

3. Nasi kuning Banjar

Nasi kuning banjar bisa dibilang termasuk dalam sajian yang cukup sederhana.

Sebab, nasi kuning Banjar ini hanya diberi tambahan lauk berbumbu merah.

Selain lauk bumbu merah, nasi kuning Banjar ada tambahan lainnya seperti kering talas atau ubu talas atau ubi.

Sehingga ada campuran tekstur garing dan renyah dari nasi kuning Banjar ini.

4. Nasi kuning Gorontalo

Kuliner nasi kuning di Gorontalo ini memiliki cara penyajian yang berbeda.

Jadi, nasi kuning Gorontalo ini disajikan bersama sup kaldu ayam berisi suun, ayam suwir dan telur rebus.

Nasinya pun cenderung pulen dan gurih, kemudian disantap bersama abon ikan tuna dan taburan bawang goreng renyah.

Baca Juga: Teknik Bermain Mobile Legend: Counter Hero Gunakan Equipment

5. Nasi kuning Makassar

Nasi kuning Makassar ini mempunyai cita rasa yang lebih gurih dan creamy.

Karena nasi kuning Solo ini memiliki campuran lauk pauk yang pas.

Bahkan, nasi kuning Makassar ini mempunyai banyak lauk pauk seperti telur pindang, sayur labu siam, sayur nangka, abon ikan, kentang kering hingga paru goreng.

Itulah perbedaan nasi kuning di sejunmlah daerah di Indonesia.

Ternyata nasi kuning mmepunyai ciri khasnya tersendiri.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah