Hasil Lengkap Liga Champions Tadi Malam, Manchester City Cukur Copenhagen, Haaland Brace

- 6 Oktober 2022, 09:03 WIB
Erling Haaland cetak dua gol saat Manchester City menghadapi Copenhagen di Liga Champions.
Erling Haaland cetak dua gol saat Manchester City menghadapi Copenhagen di Liga Champions. /@ManCity/

PORTAL SULUT - Inilah hasil lengkap Liga Champions fase grup E, F, G, dan H yang berlangsung tadi malam.

Beberapa laga di empat grup Liga Champions itu berakhir dengan mencolok. Sejumlah tim menggelontorkan banyak gol.

Manchester City yang berada di Grup G merupakan klub dengan kemenangan terbesar pada lanjutan Liga Champions tadi malam.

Baca Juga: Investigasi Ungkap Grandmaster Catur Muda Amerika Serikat Diduga Curang Lebih dari 100 kali

Manchester City merebut kemenangan telak 5-0 atas tamunya Copenhagen.

Ketajaman Erling Haaland semakin terlihat dengan mencetak dua gol alias brace. Ia pun mengukuhkan namanya menjadi top skor sementara Liga Champions.

Berkat brace-nya, Erling Haaland menjadi bintang kemenangan.

Sementara tiga gol lainya masing-masing dicetak Riyad Mahrez dari titik putih, Julian Alvarez dan gol bunuh diri Davit Khocolava.

Dengan kemenangan ini membuat Manchester City semakin kokoh di puncak klasemen Grup G dengan rekor tak terkalahkan dan mengoleksi 9 poin.

Sementara Copenhagen harus menerima kekalahan dan terpuruk di dasar klasemen karena baru bisa mengumpulkan satu poin.

Duel Manchester City vs Copenhagen berlangsung di Etihad Stadium pada Kamis, 6 Oktober 2022 dini hari.

Dalam pertandingan itu, Manchester City mendominasi penuh permainan sejak menit awal dan memimpin penguasaan bola hingga 73 persen.

Baca Juga: Prediksi Liga Champions Chelsea vs AC Milan: Saat Juru Kunci Cari Kemenangan Pertama

Kerjasama antar pemain membuat The Cityzen membuka keunggulan lebih awal melalui sontekan Erling Haaland menerima umpan dari Joao Cancelo.

Peluang demi peluang terus diciptakan Kevin De Bruyne dan kawan-kawan, tetapi terus digagalkan oleh pasukan Copenhagen.

City baru bisa menggandakan keunggulan setelah memasuki menit ke-32 dan Haaland kembali menjadi aktor terciptanya gol.

Setelah tujuh menit kemudian, gol Manchester City kembali bertambah karena kesalahan Davit Kocholava yang membobol gawang sendiri. Skor 3-0 bertahan hingga pemain memasuki kamar ganti.

Setelah kembali dari jeda babak pertama, meski unggul tiga gol skuad besutan Pep Guardiola tidak menurunkan tekanan permainan.

Manchester City pun mendapat hadiah penalti dan dieksekusi dengan baik oleh Riyad Mahrez.

Selanjutnya gol City kembali bertambah, saat bintang muda Argentina Alvarez menciptakan gol kelima pada menit ke-76.

Alvarez sekaligus menjadi pencetak gol terakhir pada laga tersebut, meski banyak peluang tercipta skor 5-0 berakhir hingga peluit panjang dibunyikan wasit.

Melihat dari segi peluang, Manchester City menciptakan 30 peluang dan 15 di antaranya tepat sasaran.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions: Napoli Menang Besar 1-6 Atas Ajax, Bayern Munchen Bantai Viktoria Plzen 5-0

Berbanding jauh dengan Copenhagen yang memiliki 2 kesempatan tapi tidak ada yang mengarah ke gawang.

Sementara sisa laga putaran ketiga fase grup Liga Champions juga banyak hasil pertandingan yang menarik untuk disimak.

Dikutip Pikiran-Rakyat dari situs resmi UEFA, berikut telah dirangkum rekap hasil sisa pertandingan putaran ketiga fase grup Liga Champions musim 2022-2023.

Hasil Liga Champions

Grup E

  • Chelsea 3-0 AC Milan
  • RB Salzburg 1-0 Dinamo Zagreb

Grup F

  • RB Leipzig 3-1 Celtic
  • Real Madrid 2-1 Shakhtar Donetsk

Grup G

  • Manchester City 5-0 FC Copenhagen
  • Sevilla 1-4 Borussia Dortmund

Grup H

  • Juventus 3-1 Maccabi Haifa
  • Benfica 1-1 Paris Saint-Germain.

Disclaimer: Artikel ini sebelumnya tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul "Rekap Hasil Liga Champions Tadi Malam: Manchester City Pesta Gol, Erling Haaland Makin Tajam".***

Editor: Adisumirta

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x