Bukan di Mandalika, Pembalap MotoGP Akan 'Motoran' Bareng Presiden Jokowi Pekan Depan, Ini Daftarnya

- 11 Maret 2022, 11:55 WIB
Pembalap MotoGP akan hadir di Jakarta
Pembalap MotoGP akan hadir di Jakarta /Instagram @motogp/

 

PORTAL SULUT - Pembalap MotoGP bakal 'motoran' bersama Presiden Jokowi pekan depan.

Sebelumnya perlu diketahui bahwa, panitia penyelenggara MotoGP Mandalika Lombok Indonesia 2022 telah merilis daftar harga tiket nonton balap MotoGP, di sirkuit yang berada di Nusa Tenggara Barat (NTB) .

Sebanyak 21 sirkuit MotoGP di seluruh dunia akan jadi tuan rumah perhelatan balapan paling bergengsi di dunia itu.

Baca Juga: Tanda Khodam Leluhur Sakti Telah Mendampingi Anda, Menurut Primbon Jawa

Kemudian, melalui Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan, Presiden Joko Widodo akan menerima rombongan para pembalap MotoGP di Jakarta pada Rabu 16 Maret 2022.

"Saya ingin menyampaikan, Alhamdulillah nanti pada Rabu 16 Maret 2022, Presiden Joko Widodo akan menerima juga rombongan dari para pembalap MotoGP yang berkenan hadir ke Jakarta," ujar Erick Thohir dalam konferensi pers daring di Jakarta, Minggu 6 Maret 2022, dikutip dari Antara.

Menteri BUMN menyampaikan terdapat sejumlah nama pembalap MotoGP terkenal yang akan diterima pada 16 Maret 2022 nanti.

Terkait kedatangan rombongan para pembalap MotoGP nantinya ke Jakarta, Kementerian BUMN masih terus berkonsultasi dengan pihak Istana Kepresidenan, bahwa nanti agendanya dan semua keputusannya ada di Presiden RI dan tentu dari pihak Istana.

"Kami hanya mendorong bahwa ini kesempatan yang luar biasa bagi Indonesia untuk bisa mempromosikan balap motor yang sangat besar, dan yang paling penting buat kita semua kegiatan MotoGP ini baru tahun pertama dan kita masih punya 9 tahun lagi," katanya.

Lanjut Erick Tohir, jadi saya rasa persiapan yang kita sudah lakukan di tahun pertama ini tentu tidak hanya Kementerian BUMN, namun Kementerian PUPR, Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dan para Menteri Koordinator sangat terlibat.

Baca Juga: Perluas Jaringan, Diler Hyundai di Indonesia Kini Capai 100 Titik

Erick juga menambahkan bahwa, bagaimana Kementerian BUMN memastikan di lapangan bisa terus terkendali dengan kehadiran Pemerintah Provinsi NTB, dan Komandan Lapangan Persiapan MotoGP Mandalika 2022 Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto, yang memang harus menjadi bagian pembangunan sistem yang baik antara pusat dengan daerah.

Sebelumnya Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan ajang balap motor MotoGP di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat sebagai hal yang tepat dalam memposisikan Indonesia di mata dunia.

Erick Thohir mengatakan bahwa pada tahun 2023, Indonesia akan menjadi tuan rumah kejuaraan sepak bola U-23 kemudian pada tahun yang sama juga Indonesia menjadi tempat kejuaraan dunia untuk basket bersama dengan Filipina dan Jepang.

Artinya, ketika bicara national branding penting sekali memposisikan bagaimana Indonesia yang maju dan yang tidak kalah pentingnya Indonesia yang mendunia.

Menurut Menteri BUMN, ada kontinuitas dalam memposisikan Indonesia di dunia sebagai negara besar. Erick juga berterima kasih kepada Dorna yang mempercayai penyelenggaraan MotoGP di Indonesia.

Sirkuit Pertamina Mandalika akan menjadi tuan rumah Grand Prix of Indonesia pada 18 - 20 Maret 2022 setelah ajang balap sepeda motor paling bergengsi di dunia itu absen selama 25 tahun di Indonesia.

Lebih lanjut, sebelum menuju sirkuit Mandalika di pesisir selatan Pulau Lombok itu, nama-nama besar seperti Marc Marquez, Joan Mir, Francesco Bagnaia, Andrea Dovizioso, akan membawa gempita MotoGP ke ibu kota dalam arak-arakan 'motoran' yang akan dimulai dan diakhiri di Istana Merdeka.

Baca Juga: Gus Baha: Jangan Setengah-setengah Dalam Kesombongan, Inilah Sombong yang Disukai Allah

Berikut ini daftar 20 pembalap yang akan ikut parade di Jakarta :

1. Marc Marquez (Repsol Honda Team)

2. Pol Espargaró (Repsol Honda Team)

3. Joan Mir (Team Suzuki Ecstar)

4. Alex Rins (Team Suzuki Ecstar)

5. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team)

6. Jack Miller (Ducati Lenovo Team)

7. Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP™)

8. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP™)

9. Johann Zarco (Pramac Racing)

10. Jorge Martin (Pramac Racing)

11. Alex Marquez (LCR Honda Castrol)

12. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu)

13. Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team)

14. Darryn Binder (WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team)

15. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team)

16. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team)

17. Bo Bendsneyder (Pertamina Mandalika SAG Team)

18. Gabriel Rodrigo (Pertamina Mandalika SAG Team)

19. Mario Aji (Honda Team Asia)

20. Veda Ega Pratama (Idemitsu Asia Talent Cup)

Baca Juga: RAJANYA HOKI! 8 Weton Tibo Rezeki Penuh Keberutungan, Siap-siap Jadi Sultan
Sebagai informasi, untuk tiket nonton MotoGP yang akan di gelar pada sirkuit Mandalika, secara garis besar ada beberapa kategori tiket nonton MotoGP Mandalika 2022 yang dijual oleh panitia.

Setiap kategori tentu punya varian harga dan fasilitas yang berbeda-beda.

Para penggemar yang hendak menonton langsung para rider kuda besi bertarung dapat memilih untuk membeli tiket, mulai dari kategori General Admission, Standard, Premium, dan VIP Hospitality Suites.***

Editor: Ralki Sinaulan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah