SEDANG BERLANGSUNG Final Piala Thomas Cup 2020 Indonesia vs China, Ini Link Live Streamingnya

- 17 Oktober 2021, 17:51 WIB
Final Thomas Cup Indonesia VS China*/vidio.com
Final Thomas Cup Indonesia VS China*/vidio.com /

PORTAL SULUT - Link live streaming Indonesia vs China di final Thomas Cup di akhir artikel ini.

Indonesia akan China di final Thomas Cup 2021 (Thomas Cup 2020) di Ceres Arena, Minggu (17 Oktober 2021), malam ini pukul 18.00 WIB.

Indonesia kembali bertemu dengan China di final Thomas Cup. Tim Merah Putih ke final setelah mengalahkan Denmark 3-1, sedangkan China lolos ke partai puncak usai menyingkirkan Jepang.

Baca Juga: Final Thomas Cup 2020 Indonesia vs China Bakal Seru, Ini Link Live Streamingnya

Partai final malam ini dipastikan menarik.

Line up atau susunan pemain pertandingan Final Thomas Cup 2020 antara Indonesia vs China telah diumumkan.

Tim Indonesia memberi kejutan dengan menurunkan pasangan dadakan, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Daniel Marthin, untuk menjadi ganda putra kedua.

Keputusan itu sangat mengejutkan mengingat Kevin Sanjaya Sukamuljo merupakan pasangan bermain Marcus Fernaldi Gideon.

Dalam dua partai terakhir melawan Malaysia (perempat final) dan Denmark (semifinal), Marcus/Kevin selalu menjadi ganda putra pertama Indonesia.

Hingga kini, belum diketahui alasan pelatih tim Indonesia menduetkan Kevin dan Daniel Marthin pada final Thomas Cup 2020 melawan China.

Daniel Marthin yang kini berusia 20 tahun sebenarnya adalah pasangan bermain Leo Rolly Carnando.

Pada final Thomas Cup 2020 malam ini, Kevin dan Daniel akan berhadapan dengan Liu Cheng/Wang Yi Lyu di partai keempat.

Adapun ganda putra pertama Indonesia yang akan bermain malam ini adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Dari sektor tunggal putra, tim Indonesia masih mengandalkan Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito.

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2022 Dirilis, 18-20 Maret 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Indonesia

Pertandingan final nanti jadi yang keenam bagi Indonesia vs China di partai puncak Thomas Cup.
Hanya saja, secara rapor pertemuan di final Thomas Cup, pencapaian Indonesia kurang baik.

Tim Merah putih hanya dua kali menang dalam lima pertandingan final Thomas Cup melawan China.
Nah untuk menyaksikan laga final Thomas Cup Indonesia vs China bisa disaksikan melalui live streaming KLIK DISINI.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah