Duel Catur Irene Sukandar vs Raffi Ahmad Masuk Rekor MURI, Pertandingan Imbang

- 5 April 2021, 09:10 WIB
GM Irene Sukandra sampai mual dan pusing saat main catur dari mobil drifting.
GM Irene Sukandra sampai mual dan pusing saat main catur dari mobil drifting. /Instagram @raffinagita1717

PORTAL SULUT - Artis papan atas Raffi Ahmad mengelar pertandingan catur dengan Grand Master Putri (WGM) Irene Kharima Sukandar.

Dalam pertandingan yang digelar tersebut berhasil tercatat di Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) atas rekor Pertandingan Catur Pertama Dalam Mobil Drifting.

Wakil Direktur MURI, Osmar Semesta Susilo, mengatakan pertandingan catur yang dilakukan Raffi Ahmad dan Irene merupakan rekor catur pertama di dalam drift car.

Baca Juga: Menurut Penelitian, Pria yang Sering Berhubungan Seks Akan Berumur Panjang

"Ini adalah rekor catur pertama di dalam drift car, belum pernah ada di dunia" ujar Osmar, seperti dikutip dari Antara. Minggu 4 April 2021.

Dalam pertandingan tersebut, Irene bermain tanpa melihat papan catur atau blind chess -- hanya mendengar dari asisten yang menyampaikan langkah buah catur -- sambil berada di dalam mobil yang dikemudikan oleh drifter nasional Akbar Rais.

Sementara Raffi berada di bidak hitam, Irene, yang berada di posisi menyerang dengan bidak putih, mengawali permainan dengan langkah E4.

Baca Juga: Ikatan Cinta 5 April 2021, Aldebaran dan Nino Sama-sama Minta Rekaman CCTV

Dari sepuluh menit pertandingan berjalan, Irene yang berada di dalam mobil drifting akhirnya menawarkan draw, dan diterima oleh Raffi.

"Pusing banget, aku nahan mau muntah," ujar Irene saat keluar dari mobil.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x