Jelang Hadapi Argentina di Final Piala Dunia 2022 Qatar, Timnas Prancis Diterjang 4 Kabar Buruk

17 Desember 2022, 16:11 WIB
Timnas Prancis Piala Dunia 2022 /REUTERS/Peter Cziborra/

PORTAL SULUT – Laga panas yang seru, babak Final Piala Dunia 2022 Qatar yakni La Albiceleste

Argentina dan Les Blues Prancis yang akan berlaga di Stadion Lusail, Qatar pada Minggu, 18 Desember 2022 pukul 22.00 Wib.

Kedua Timnas ini lolos ke babak Final dengan cacatan yang luar biasa dimana kedua tim sama-sama mengemas kemenangan dan 1 kekalahan dari 6 laga.

Baca Juga: Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis, Lionel Messi: Ini Piala Dunia Terakhir Saya 

Laga pamungkas dipartai Final inilah yang akan jadi penentu diantara mereka yang layak jadi Negara terkuat untuk menjunjung Tropi juara Piala Dunia 2022 Qatar.

Sayangnya, ada hal tak terduga terjadi salah satunya tentang kabar buru yang baru saja menimpa Timnas Les Blues Prancis saat ini.

Kabar buruk tersebut bisa saja melemahkan kekuatan Timnas Prancis dan berpotensi akan di kalahkan Timnas Argentina pada laga nanti.

Inilah 4 Kabar buruk Les Blues Prancis dikutip Portal Sulut pada Youtube Timnas Terkini pada Sabtu 17 Desember 2022.

1. Kali ini Les Blues Prancis tidak dapat di perkuat Striker Tajam sekaligus Mega Bintang Karim Benzema.

Menteri olahraga Prancis Amelie Oudea-Castera mengungkapkan bahwa Benzema hanya akan bisa hanya bisa menyemangati rekan melalui bangku penonton.

“Meski pemain yang satu ini sudah pulih dari Cidera 100 persen, akan tetapi hanya bisa menyemangati rekan timnya dari bangku penonton,” Kata Amelie Oudea-Castera.

2. Pemain Les Blues Kingsley Coman, Dayot Upamecano, Adrien Rabiot diduga terserang Flu Onta.

Hal itu seperti dikonfirmasi Manager Timnas Prancis Didier Deschamps.

“Coman merasakan demam pada pagi ini, kami mendapatkan kasus gejala mirip flu. Kami berusaha untuk berhati-hati agar tidak menyebar,” Kata Deschamps.

Baca Juga: Support Mbappe Dkk di Final Piala Dunia 2022, Pasang Twibbon di Medsos dari Koleksi 22 Link di Sini

3. Pemain Bintang Argentina Lionel Messi berpeluang besar meraih Golden Buts.

Lionel Messi berpeluang meraih Golden Buts atau Sepatu Emas. Pasalnya, Messi sudah mengoleksi 5 Gol dan 3 Asist serta sudah bermain selama 570 Menit. Sementara Pemain Kylian Mbappe mengantongi 5 Gol dan 2 Asis dengan Penampilan selama 477 Menit sehingga hal itu pula membuat mental permainan Timnas Prancis terganggu.

4. Striker tajam Argentina Lionel Messi tidak jadi cidera.

Sebelumnya dikabarkan jika Messi dikabarkan mengalami Cidera Hemstring dilaga semi final contra Kroasia. Akan tetapi berdasarkan pemeriksaan cidera yang dialami Messi merupakan cidera ringan sehingga tidak akan mempengaruhi penampilannya dilaga Final Piala Dunia 2022 Qatar nanti.

 Itulah 4 kabar buruk jelang Les Blues Prancis jelang laga menghadapi Timnas Argentina nanti.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler