Bocoran Agar Lolos Prakerja Gelombang 10. Cek Nomor KTP dan KK Disini

- 23 September 2020, 07:54 WIB
Kartu Prakerja gelombang 10 akan segera dibuka.
Kartu Prakerja gelombang 10 akan segera dibuka. //prakerja.go.id

PORTAL SULUT - Program prakerja gelombang 9 rencananya akan diumumkan Kamis 24 September 2020 siang.

Dengan diumumkan prakerja gelombang 9 otomatis akan dibuka juga untuk pralerja gelombang 10.

Dikabarkan jika gelombang 10 ini merupakan gelombang terakhir untuk tahun 2020. Selanjutnya pembukaan gelombang lanjutan akan diumumkan 2021 mendatang.

Baca Juga: Pengumuman Prakerja Gelombang 9, Kamu Belum Berhasil Belum Tentu Gagal

Nah, bagi yang gagal digelombang sebelumnya dan akan mencoba mendaftar gelombang 10, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Ini dikarenakan beberapa calon peserta gagal saat mendaftar.

Beberapa hal tersebut adalah:

1. Pastikan NIK dan KK terdaftar di https://dukcapil.kemendagri.go.id

Coba simak 5 cara cek NIK online sebagai berikut:

1. Cara Cek NIK online melalui SMS/WhatsApp

Masyarakat dapat menggunakan smartphone untuk melakukan pengecekan NIK melalui SMS atau WhatsApp. Untuk melakukan pengecekan NIK dengan SMS, dapat dicoba dengan mengirimkan format SMS : Cek#KTP#NIK dan kirim ke nomor milik Disdukcapil Kemendagri 0815-3636-9999.

Baca Juga: Akhirnya Insentif Prakerja Melalui LinkAja dan GoPay Cair

Sedangkan untuk cek NIK melalui WhatsApp, maka masyarakat dapat mengirimkan pesan dengan format: nama lengkap sesuai dengan KTP, NIK, kelurahan/kecamatan/kabupaten/kota dan kirim ke nomor WhatsApp 0813-2691-2479.

Meski tidak instan, namun beberapa saat kemudian pengguna akan mendapat balasan sesuai dengan permohonan.

2. Cara Cek NIK online melalui Fb dan Twitter

Masyarakat dapat menggunakan alternatif ini dengan menghubungi akun resmi Dukcapil. Yang perlu diketahui, Akun facebook resmi Disdukcapil 'Halo Dukcapil', sedangkan untuk akun Twitter resmi Disdukcapil '@ccdukcapil'.

Pengguna kedua media sosial tersebut dapat menghubungi melalui personal chat, dengan format #NIK#Nama_Lengkap#Nomor_Kartu_Keluarga#Nomor_Telp#Keluhan

3. Cara Cek NIK online melalui Call Center Dukcapil

Masyarakat dapat pula menghubungi Call Center Halo Dukcapil dengan melakukan panggilan ke hotline di nomor 1500-537 Dirjen Dukcapil Kemendagri. Tentunya, cara ini lebih cepat mendapatkan respons jika panggilan diterima.

Baca Juga: Insentif Prakerja 23 September Dalam Pengecekan. Ini Langkah Ceknya

Selain itu, tanyakan lebih detail jika ada permasalahan yang dihadapi. Data yang harus disiapkan sebelum melakukan panggilan ke Call Center adalah NIK dan nomor KK sehingga petugas bisa mengkonfirmasi data yang ditanyakan dengan cepat.

4. Cara Cek NIK online melalui email

Masyarakat dapat memilih opsi berkirim permohonan melalui email yang dikirim ke [email protected]. Jangan lupa

isi email di badan email, sesuai dengan format yang ditentukan Pemerintah, yakni ketik:

#NIK#Nama_Lengkap#Nomor_Kartu_Keluarga#Nomor_Telp#Keluhan dan kirim ke alamat email tadi.

Namun cara yang satu ini juga tak instan, karena biasanya baru akan diproses dalam 1 x 24 jam.

Baca Juga: Satu Peserta SKB CPNS Bolmut Yang Positif Covid-19 Ikut Ujian Susulan Hari Ini

5. Cara Cek NIK online melalui Situs Pemerintah

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) turut memfasilitasi akses pencarian NIK masyarakat secara online melalui situs resmi mereka. Masyarakat dapat mengaksesnya melalui alamat situs di https://www.dukcapil.kemendagri.go.id/.

Buka situs seperti biasa di browser pengguna, lalu cari menu e-KTP dan isikan NIK pengguna serta tekan tombol enter di keyboard. Setelah itu, jika data KTP memang benar valid dan terkoneksi, maka pengguna akan diarahkan menuju tampilan yang berisi data lengkap seperti di dalam KTP.

2. Pastikan Nomor handphone juga terdaftar dengan NIK dan KK yang sama.

3. Upayakan alamat email yg di daftarkan disesuaikan dengan nama asli.

Head of Communication Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja Louisa Tuhatu pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 diperkirakan dilaksanakan pekan ini. Hanya saja, hal itu belum menjadi keputusan final.

"Belum diputuskan, tapi mungkin Kamis," ujar Louisa.

Jangan sampai ketinggalan, berikut cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 10:

A. Cara Daftar Kartu Prakerja

1. Isi alamat email, password, dan klik centang pada persetujuan terkait syarat, ketentuan, serta kebijakan privasi

2. Klik daftar www.prakerja.go.id

3. Pendaftar akan menerima notifikasi lewat email

4. Buka email dan lakukan verifikasi www.prakerja.go.id sesuai petunjuk dalam email

Baca Juga: Cara Mengecek Karyawan Penerima Subsidi Gaji

B. Cara login www.prakerja.go.id

1. Isi alamat email, password, dan klik login

2. Jika lupa password klik tombol Lupa password di sebelah kanan

3. Ikuti petunjuk dengan mengetik alamat email dan klik kirim untuk verifikasi

4. Setelah menerima email berisi link verifikasi, klik alamat tersebut dan masukkan password yang baru

5. Ketik atur ulang untuk mengubah dan mulai menggunakan password www.prakerja.go.id login yang baru.


C. Cara Menggunakan Kartu Prakerja

Bila pelamar dinyatakan lolos, maka akan mendapatkan uang atau insentif yang telah ditentukan. Adapun, uang pelatihan yang didapatkan sebesar Rp 600.000 per bulan dan diberikan selama 4 bulan.

Selain itu, peserta juga akan mendapatkan insentif survei keberkerjaan sebesar Rp 50.000 per survei (ada 3 survei). Uang yang didapatkan bisa digunakan untuk membeli atau membayar pelatihan yang disediakan.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x