Selasa Penyerahan SK Pengangkatan PPPK Kemenag 2022, Apakah Termasuk Reformulasi PPPK Teknis?

- 8 Agustus 2023, 15:13 WIB
SURAT UNDANGAN Penyerahan SK Pengangkatan PPPK Kemenag 2022, Selasa 15 Agustus 2023
SURAT UNDANGAN Penyerahan SK Pengangkatan PPPK Kemenag 2022, Selasa 15 Agustus 2023 /

Baca Juga: Alhamdulillah PPPK Kemenag 2022 Segera Kantongi SK, Agustus jadi ASN, Gaji Langsung Naik!

Kementerian Agama mendapat 49.549 formasi pada 2022. Namun formasi yang terisi hanya 58,67 persen atau 29.069 formasi.

Setelah dilakukan reformulasi seleksi PPPK Teknis 2022, di Kementerian Agama diproyeksikan formasi yang terisi meningkat menjadi 38.287 atau 77,27 persen.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menerangkan jika PPPK yang sebelumnya lolos test sebanyak 29.069 orang, setelah dilakukan optimalisasi, disetujui penambahan 9.218 orang.

"Pagi tadi, Pak MenPan/RB Azwar Anas datang ke Kantor Kemenag membawa berita baik. PPPK yang sebelumnya lolos test sebanyak 29.069 orang, setelah dilakukan optimalisasi, disetujui penambahan 9.218 orang.

Alhasil, PPPK yang diterima di Kemenag menjadi 38.287 orang. Terbanyak dibandingkan kementerian yang lain. Alhamdulillah.. Semoga membawa manfaat," tulisnya di akun instagram pribadinya.

Jika dilihat dari surat undangan tersebut, maka dipastikan hasil reformulasi PPPK Kemenag belum masuk dalam penyerahan SK Selasa 15 Agustus 2023.***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah