Update 8 Maret 2022: BMKG Peringatkan Hujan Lebat Sejumlah Daerah Ini di Indonesia

- 8 Maret 2022, 09:16 WIB
Foto ilustrasi Update 08 Maret 2022: BMKG Peringatkan Hujan Lebat Sejumlah Daerah Ini di Indonesia
Foto ilustrasi Update 08 Maret 2022: BMKG Peringatkan Hujan Lebat Sejumlah Daerah Ini di Indonesia /pixabay/ reschenberger

PORTAL SULUT - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) peringatkan beberapa daerah di Indonesia yang berpotensi lebat.

Apa saja daerah yang diperingati BMKG soal hujan lebat?

Sejumlah daerah di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat disertai angin kencang dan kilat, termasuk wilayah di Jawa, Sumatera, serta Kalimantan pada hari ini, 8 Maret 2022 menurut prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Baca Juga: Waspada Banjir! Prakiraan BMKG Sejumlah Daerah di Indonesia Bakal Hujan Lebat, Angin Kencang dan Petir

Melansir dari Antara, dalam peringatan dini cuaca yang dirilis oleh situs BMKG di Jakarta, Selasa, disebutkan bahwa hujan lebat berpotensi terjadi di wilayah Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, serta Jawa Timur.

Hujan lebat juga diprakirakan akan terjadi di Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, dan Maluku.

Sementara hujan dengan intensitas lebih ringan dapat terjadi di Kepulauan Riau, DKI Jakarta, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan dan Papua Barat.

Beberapa ibu kota provinsi yang berpotensi mengalami hujan petir adalah Jambi pada malam hari, Surabaya dan Banjarmasin pada siang hari serta Pekanbaru pada malam dan dini hari.

Khusus untuk DKI Jakarta, hujan ringan diprakirakan terjadi di Jakarta Barat pada siang dan dini hari serta di Jakarta Pusat pada siang hari.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x