Lowongan Kerja di PT IMIP Morowali Untuk Lulusan SMA Hingga S1, Ini Cara Mendaftar Rekrutmen Secara Online

6 Juni 2023, 06:48 WIB
Kawasan PT IMIP Morowali /


PORTAL SULUT - PT. Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) sedang membutuhkan banyak karyawan.

PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) mengelola kawasan industri berbasis nikel yang terintegrasi dengan produk utama berupa nikel, stainless steel dan carbon steel. Industri pendukungnya terentang dari coal power plant, pabrik mangan, silikon, chrome, kapur, kokas, dan lainnya, hingga pelabuhan dan bandara.

Kawasan Industri IMIP, merupakan kerjasama antara BintangDelapan Group dari Indonesia dengan Tsingshan Steel Group dari negara Tiongkok.

Mulai Januari 2023, PT.IMIP membuka lowongan kerja melalui jalur daring atau online , untuk memudahkan pelamar.

Baca Juga: Agar Lulus Sekolah Kedinasan 2023, Inilah Passing Grade yang Wajib Dicapai

Jika ingin tahu informasi seputar lowongan kerja di PT IMIP, pencari kerja diminta untuk mendaftar sevara online.

Lantas bagaimana cara mendaftar secara online?

Sejumlah syarat wajib disiapkan sebelum mendaftar.

1. Surat Lamaran Kerja (pdf)

2. CV (Daftat Riwayat Hidup) (pdf)

3. KTP (Kartu Tanda Penduduk)

4. Kartu Keluarga (KK)

5. Akte Kelahiran

6. Foto Latar Merah

7. Ijazah Pendidikan Terakhir (scan)

8. Transkip Nilai (scan)

9. Kartu Pencari Kerja

10. BPJS Kesehatan

11. SKCK (scan)

12. Sertifikat Vaksin Covid-19

13. NPWP (scan)

14. Sertifikat Pendukung (Optional)

Caranya:

1. Buka web PT. Indonesia Morowali Industrial Park (PT.IMIP) di https://imip.co.id atau https://rekrutmen.imip.co.id

2. Setelah sampai di home web PT. IMIP silahkan klik tombol menu lalu pilih karir.

3. Setelah di tab https://rekrutmen.imip.co.id kita pilih lagi menu seperti gambar di bawah dan klik Masuk/Daftar lalu pilih register.

4. Di halaman daftar masukkan Nomor Kartu Tanda Penduduk / KTP, Nama Lengkap, Nomor Telpon, Alamat Email, Password, dan Ulangi Password.

5. Setelah sukses akan ada notifikasi sukses, silahkan konfirmasi email untuk mengaktifkan akun pendaftaran.

Baca Juga: Kapan Isi Daftar Riwayat Hidup (DRH) PPPK Kemenag 2022? Ini Kata Kemenag

6. Setelah Aktivasi akun kita akan diarahkan ke halaman login dari https://rekrutmen.imip.co.id masukkan email dan password yang kita buat kemudian login.

7. Setelah login akan ada beberapa pilihan yaitu panduan daftar, data registrasi, dan proses lamaran.

8. Pilih data registrasi .

9. Selanjutnya isi semua form lalu klik selanjutnya di bawah, sebelum mengisi form hendaknya membaca panduan terlebih dahulu yang ada di pojok atas.

10. Setelah selesai silahkan cetak kartu.

11. Jika ada perubahan data silahkan klik edit data.

PENGUMUMAN KEPADA SELURUH PELAMAR KERJA PT. IMIP

Bagi pelamar yang sudah melakukan registrasi online dan memiliki nomor whatsapp, dapat mengaktifkan layanan notifikasi whatsapp, untuk memudahkan pelamar mengetahui informasi seputar rekrutmen dan pelamar juga dapat menonaktifkan kembali layanan tersebut.

Adapun caranya sebagai berikut :

Cara mengaktifkan

1. Simpan nomor 081218163925 di kontak handphone anda.

2. Kirim chat dengan format aktif#no_registrasi, contoh aktif#000000001

3. Jika nomor registrasi aktif maka sistem akan mengirim link konfirmasi ke email pelamar, link konfirmasi hanya berlaku 1x24 jam.

4. Setelah berhasil melakukan konfirmasi, maka layanan Whatsapp Notifikasi sudah aktif dan informasi proses rekrutmen akan dikirim ke nomor whatsapp pelamar.

Hati-hati penipuan rekrutmen.

- Penerimaan karyawan di kawasan PT. IMIP tidak di pungut biaya (gratis)

- Tidak dibenarkan melalui calo atau pihak lain sebagai perantara

- Tidak dibenarkan memberi imbalan kepada siapapun dalam bentuk apapun dan dimanapun.

Penerimaan karyawan PT. IMIP hanya melalui website resmi rekrutmen.imip.co.id.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler