Jawaban Cerdas Ustadz Abdul Somad, Kenapa Malaikat Diciptakan Sedangkan Allah Bisa Melakukan Segalanya?

- 27 Juli 2023, 00:08 WIB
Jawaban Cerdas Ustadz Abdul Somad, Kenapa Malaikat Diciptakan Sedangkan Allah Bisa Melakukan Segalanya?
Jawaban Cerdas Ustadz Abdul Somad, Kenapa Malaikat Diciptakan Sedangkan Allah Bisa Melakukan Segalanya? /Foto dok.: Tangkap layar YouTube Ustadz Abdul Somad Official


PORTAL SULUT – Dalam salah satu ceramahnya Ustadz Abdul Somad mengungkapkan kenapa Allah menciptakan malaikat sedangkan diriNya bisa melakukan segalanya.

Bagi sebagian orang, tentunya pernah bertanya-tanya mengenai hal ini; kenapa Allah menciptakan Malaikat sedangkan diriNya (Allah) bisa melakukan segalanya?

“Allah tidak akan menciptakan sesuatu yang tidak ada gunannya,” terang  Ustadz Abdul  Somad.

Baca Juga: Baca Wirid Ini di Pagi Hari, Rezeki Datang Sendiri, Kata Buya Yahya

Dalam hal ini, Ustadz Abdul Somad  mengambil perumpamaan pemimpin negara.

“Mr. Presiden sampai, lalu kemudian ada orang bukakan pintunya. Apakah presiden tak boleh buka pintu kereta? Boleh! Kenapa dibukakan? Untuk menunjukkan dia kuasa,” kata Ustadz Abdul Somad.

Hal ini kata Ustadz Abdul Somad sama halnya dengan Allah. Allah menciptakan malaikat karena ingin menunjukan kuasa-Nya.

Ustadz Abdul Somad menerangkan bahwa, Keberadaan malaikat juga merupakan bagian dari ujian Allah SWT kepada manusia untuk mengimani yang ghaib.ini bagian yang tidak terpisahkan dari rukun iman yang kedua.

“Malaikat diciptakan untuk mengemban tugas tertentu. Ia diciptakan melalui nur atau cahaya,”

Baca Juga: Manfaatnya Sangat Tidak Terduga, Dahulukan 3 Orang Ini Saat Hendak Bersedekah Menurut Buya Yahya

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x