Jangan Pakai Pakaian Ini Saat Sholat Tarawih di Masjid, Dosa Bahkan Masuk Neraka Kata Gus Baha

- 19 Maret 2023, 20:55 WIB
Jangan Pakai Pakaian Ini Saat Sholat Tarawih di Masjid, Dosa Bahkan Masuk Neraka Kata Gus Baha
Jangan Pakai Pakaian Ini Saat Sholat Tarawih di Masjid, Dosa Bahkan Masuk Neraka Kata Gus Baha /Berita Bantul/

PORTAL SULUT – Jangan pakai pakaian seperti ini saat sholat di masjid, termasuk saat sholat tarawih.

Hal ini dikatakan KH. Ahmad Bahauddin Nursalim atau Gus Baha dalam salah satu ceramah.

Menurut Gus Baha, orang-orang akan mendapat dosa karena gunakan pakaian ini untuk sholat ke masjid.

Baca Juga: 96 Jam Menuju Bulan Puasa, Gus Baha Jelaskan Kenapa Wajib Puasa di Bulan Ramadhan 2023

Tak hanya itu, Gus Baha mengatakan bahwa datang ke masjid dengan pakaian ini merupakan pertanda akhir zaman.

Seseorang datang sholat ke masjid harus mendapatkan pahala dan dosanya berguguran. Bukan malah sebaliknya.

Gus Baha mengungkapkan bahwa orang yang memakai pakaian ini tidak hanya dapat dosa bahkan bisa masuk ke dalam neraka.

Mula-mula Gus Baha mengatakan bahwa pahala datang sholat ke masjid itu sangat luar biasa.

Belum lagi dalam setiap langkah kaki hamba yang datang ke masjid, yang dianggap bisa menghapus segala dosa.

Namun demikian, semua itu menjadi sia-sia karena menggunakan pakaian yang tidak semestinya.

Terlebih menurut beliau, niat baik ke masjid gugur jika gunakan pakaian seperti ini, hingga dapat dosa dan potensi masuk ke dalam neraka.

Baca Juga: Mengantisipasi Bulan Suci Ramadhan 2023: Tips Damai dengan Tetangga Menyambut Ramadhan dari Buya Yahya

Lantas, pakaian seperti apa yang dimaksud Gus Baha tersebut?

Yang membuat seseorang mendapat dosa bahkan masuk neraka karena mengenakan pakaian ketat ke masjid.

Hal tersebut berangkat dari maraknya orang ke masjid mengenakan pakaian ketat.

Terlebih kaum wanita yang datang ke masjid untuk sholat berjamaah.

Seperti disebutkan di atas, hal itu menjadi perkara buruk meski niat baik untuk sholat ke masjid.

“Tapi ini ke masjid,” ujar Gus Baha sebagaimana dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Agri Nugroho pada Kamis, 7 April 2022, yang diunggah pada 24 Desember 2021 silam.

Berangkat dari fenomena itu, Gus Baha mengatakan bahwa pakaian seperti itu masuk dalam isyarat akhir zaman.

“Nanti umatku di akhir zaman itu kelakuannya baik tapi bersamaan dengan kelakuan yang buruk,” ungkap Gus Baha menuturkan perkataan Rasulullah SAW.

Ini menjadi sebuah ironi kata Gus Baha karena datang ke masjid itu untuk mendapatkan pahala.

“Ke masjid pakai celana pendek dan bawa mukena, padahal datang ke masjid itu dosanya berjatuhan,” lanjut Gus Baha.

Ini merupakan fenomena aneh menurut beliau, sebab mengenakan mukena tapi aurat diumbar.

Lantas, itu menjadi sebuah perpaduan atau kombinasi yang mempersulit malaikat kata Gus Baha.

Baca Juga: Amalan Khusus Bagi Para Istri! Perbuatan Sepele Mampu Datangkan Kemuliaan, Menurut Ustadz Abdul Somad

“Kombinasi begitu kan mempersulit malaikat,” kata Gus Baha.

Pakaian seperti menurut Gus Baha tidak layak jika dikenakan di masjid, itu lebih cocok jika dipakai di bar supaya malaikat tidak kesulitan mencatat amalnya.

“Ini enggak. Kalau malaikat di dunia minta difatwa dari MA, ini nanti susah diputuskan,” kata Gus Baha.

Dengan demikian, datang ke masjid harusnya mengenakan pakaian yang layak dan sopan agar jelas berdasarkan aturan yang ada kata Gus Baha.

Itulah penjelasan tentang jangan pakai pakaian ini jika datang sholat ke masjid, dapat dosa bahkan masuk neraka menurut Gus Baha.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x