Mau Shalat Subuh Tapi Bangun Kesiangan, Buya Yahya: Tidak Usah Menunggu Esok, Ini Alasannya

- 9 Agustus 2022, 06:30 WIB
Ilustrasi Bangun Tidur - Mau Shalat Subuh Tapi Bangun Kesiangan, Buya Yahya: Tidak Usah Menunggu Esok, Ini Alasannya
Ilustrasi Bangun Tidur - Mau Shalat Subuh Tapi Bangun Kesiangan, Buya Yahya: Tidak Usah Menunggu Esok, Ini Alasannya /Freepik/jcomp

Adapun, permasalahan mengenai bangun kesiangan padahal sudah berniat untuk shalat subuh.

Menurut Buya Yahya, Hukum dari kejadian tersebut sama halnya dengan orang yang meninggalkan solat karena lupa akan waktu.

"Jadi kalau orang lupa waktu kemudian tidak sholat, tidak dosa. Sama dengan orang yang tidur," jelas Buya Yahya.

Buya Yahya menambahkan, asalkan sebelum memasuki shalat subuh lalu tertidur secara tidak sengaja, bukan karena kebiasaan.

Terkait hal ini, ia berpendapat bahwa tidak shalat subuh diwaktu yang telah ditentukan dapat dimaafkan dengan berbagai alasan sehingga tidak berdosa.

"Kalau tidur sebelum waktunya (waktu sholat) dan tidak menjadi kebiasaan," tambah Buya Yahya.

Baca Juga: MasyaAllah! 1 Amalan Sederhana Ini Jamin Rezeki Seluruh Keluarga Berlimpah Terang Ustadz Adi Hidayat

Lebih lanjut, Buya Yahya memberikan solusi mengenai kapan waktu menunaikan solat subuh bila bangun kesiangan.

Menurutnya, shalat subuh bisa ditunaikan apabila bangun kesiangan karena memang benar - benar ketiduran.

"Ya setelah bangun langsung melakukan shalat, tidak usah menunggu esok," tandas Buya Yahya.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah