Bukan Sholat dan Puasa, Ternyata Para Mayit Ingin Kembali Ke Dunia Karena Amalan Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

- 6 Agustus 2022, 19:40 WIB
Ilustrasi orang meninggal
Ilustrasi orang meninggal /Pixabay/

Sebab, jika di alam kubur nanti, para mayit itu akan meminta waktu meski hanya sedetik pun.

"Ada orang meminta waktu untuk kembali dalam sedetik. Kembali ke dunia untuk memperbaiki dirinya," terang Ustadz Adi Hidayat.

Akan tetapi lanjut UAH, karena waktu di dunia telah usai. Maka permintaan mayit itu tidak akan pernah diperkenankan oleh Allah SWT.

Maka dari itu, UAH berharap untuk memanfaatkan waktu selama nyawa masih di kandung badan.

"Anda diberikan bukan sedetik sampai dengan malam. Ada setahun, ada sepuluh tahun, ada dua puluh tahun, ada tiga puluh tahun," ujarnya.

Ia lantas kembali menegaskan, bahwa saat masih di dunia untuk memperbanyak amal soleh.

"Ada orang di alam kubur bukan nanti di akhirat ingin kembali ke dunia. Karna ingin memperbaiki amalnya. Dan mereka tidak memiliki kesempatan,"

"Anda sampai malam ini masih punya kesempatan untuk berubah. Kalau kalimat ini belum mampu membuat anda berubah sampai dengan malam ini, maka dengan cara apalagi anda mesti diingatkan," tukasnya.***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah