Naudzubillah! Dosa Ini Akan Sisakan Bekas di Wajah dan Jadi Sebab Penyakit Berat Kata Ustadz Khalid Basalamah

- 4 Agustus 2022, 16:41 WIB
Ustadz Khalid Basalamah sebut dosa seseorang akan meninggalkan bekas di wajah atau tubuhnya,
Ustadz Khalid Basalamah sebut dosa seseorang akan meninggalkan bekas di wajah atau tubuhnya, /Foto dok.: Tangkap layar YouTube/Khalid Basalamah Official

PORTAL SULUT – Menurut Ustadz Khalid Basalamah, ketika seseorang berbuat dosa, maka dosa tersebut akan meninggalkan bekas di wajah dan tubuhnya.

Dalam sebuah ceramah, Ustadz Khalid Basalamah pernah menjabarkan perihal dosa yang dapat menyebabkan penyakit.

Ustadz Khalid Basalamah juga menyebutkan bahwa dosa dapat menjadi penyebab penyakit dan membekas di wajah.

Baca Juga: Mbah Moen: Supaya Rezeki Seluas Langit, Jangan Lupa Wirid Ini 100 Kali Sehabis Sholat Subuh

Oleh sebab itu, Ustadz Khalid Basalamah pun menyarankan untuk perbanyak lakukan satu hal ini agar terhapus bekas dosa dari wajah dan tubuh kita.

Lantas, amalan apakah yang dapat menghapus bekas dosa di tubuh kita seperti yang dimaksud Ustadz Khalid Basalamah?

Dilansir Portal Sulut dari video ceramah Ustadz Khalid Basalamah yang diunggah akun TikTok @mt.repair pada 4 Februari 2022.

Ustadz Khalid Basalamah menyebutkan bahwa ketika seseorang berbuat dosa, maka akan meninggalkan bekas.

“Kalau orang berbuat dosa, ada bekasnya,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah.

Ketika mata, hidung dan anggota tubuh lain sering digunakan untuk berbuat dosa, maka akan ada bekas di anggota tubuh tersebut.

“Kalau matanya sering melihat yang haram, ada pada matanya,” ujar Ustadz Khalid Basalamah.

“Hidungnya sering dipakai berbuat dosa, maka ada pada hidungnya, dan begitu seterusnya,” kata dia.

Baca Juga: Tips dari Ustadz Adi Hidayat agar Allah Sulit Tolak Doa Kita

Ustadz Khalid Basalamah juga menyebutkan bahwa dosa juga dapat menjadi penyebab penyakit.

“Di antaranya akan sering ada penyakit, ada masalah, wallahualam,” tegas Ustadz Khalid Basalamah.

Dia pun menceritakan perihal orang-orang alim yang menjaga diri mereka dari berbuat dosa.

“Ini pandangan saya, saya melihat ada ulama-ulama yang kamu pernah duduk di majelisnya ketika di masjid Nabawi,” ujar Ustadz Khalid Basalamah.

“Masya Allah, mereka kalau bicara pakai mikrofon di masjid, saya pikir orang ini suaranya mungkin 20 atau 30 tahun, karena lantang sekali," sambung dia.

“Begitu kita mendekat ternyata orangnya sudah tua, jenggotnya sudah putih semua,” Ustadz Khalid Basalamah menambahkan.

Ustadz Khalid Basalamah menegaskan bahwa ketika seseorang menjaga dirinya dari perbuatan dosa, maka Allah akan menjaga tubuhnya.

“Tapi matanya terang, suaranya lantang, jalan dengan tegapnya,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah.

Ustadz Khalid Basalamah menegaskan bahwa tubuh kita tidak seharusnya digunakan untuk berbuat maksiat kepada Allah.

Baca Juga: 5 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Hangat Bagi Kesehatan

“Karena memang beliau yang tidak menggunakan tubuhnya dalam kemaksiatan,” tegas Ustadz Khalid Basalamah.

“Ia gunakan tubuhnya untuk ketaatan sehingga Allah SWT menjaganya,” katanya.

“Sebagian ulama menghubungkan ini dalam ilmu tazkiyatun nafs, dalam penyucian jiwa,” jelas Ustadz Khalid Basalamah.

Ustadz Khalid Basalamah mengatakan bahwa penyakit di dalam tubuh justru disebabkan oleh dosa yang pernah dilakukan.

“Mereka mengatakan, banyaknya penyakit yang datang dalam tubuh, justru karena ada dosa di situ,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah.

Ustadz Khalid Basalamah menyarankan untuk memperbanyak wudhu agar terhapus bekas-bekas dosa di tubuh kita.

“Maka sering disuruh wudhu agar bersih bekas-bekasnya,” saran Ustadz Khalid Basalamah.

“Subhanallah, orang yang sering wudhu ini, walaupun berkulit gelap, tetap ada cahaya yang Allah berikan di wajahnya,” katanya.

Orang yang sering berwudhu akan memancarkan aura yang menyenangkan karena Allah berikan cahaya di wajahnya kata Ustadz Khalid Basalamah.

“Sepertinya nyaman kita melihatnya, interaksi dengan dia nyaman,” tutup Ustadz Khalid Basalamah.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Adisumirta

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah