Adakah Hiburan yang Halal dan Dibolehkan di Dalam Islam? Ini Ciri-cirinya Ungkap Buya Yahya

- 31 Juli 2022, 16:25 WIB
Buya Yahya
Buya Yahya /Foto: Tangkapan Layar YouTube/Al-Bahjah TV/

Menurut Buya Yahya dalam melakukan hiburan yang halal merupakan kaidah yang penting untuk diperhatikan oleh umat Islam.

Dalam dakwahnya, Buya Yahya juga menegaskan bila kaidah hiburan yang halal ini pun dianjurkan.

Baca Juga: Terapkan Cara Ini Untuk Melembutkan Hati Yang Terlanjur Keras, Berikut Penjelasan Syekh Ahmad Almisry

"Hiburan yang halal itu, ini kaidah juga yang jarang didengar. Kita itu dianjurkan sesaat-sesaat mendengar untuk bersenang-senang dalam irama untuk mempertemukan hati," kata Buya Yahya.

Mengutip dari berbagai sumber, hiburan adalah segala sesuatu – baik yang berbentuk kata-kata, tempat, benda, perilaku – yang dapat menjadi penghibur atau pelipur hati yang susah atau sedih.

Umumnya hiburan dapat berupa permainan video, musik, film, opera, drama, ataupun berupa permainan bahkan olahraga.

Di dalam Islam sendiri, Buya Yahya menjelaskan bila Rasulullah SAW pernah mengizinkan untuk umat dalam menggelar hiburan.

Adapun tujuan dari hiburan menurut Buya Yahya yakni bisa memangkas penyakit hati yang ada di manusia.

Baca Juga: Hati-Hati Jika Sudah Masuk Usia 40 Tahun, Perbanyak Lakukan Amalan Ini Usai Sholat kata Ustadz Adi Hidayat

Dengan adanya hiburan yang baik, maka Buya Yahya mengklaim bisa berpotensi meraih kebahagiaan di akhirat.

Halaman:

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah