Sudah Bekerja Keras Namun Rezeki Terasa Sempit Terus? Ini Nih Penyebabnya Lho, Menurut Ustadz Khalid Basalamah

- 31 Juli 2022, 02:15 WIB
Ustadz Khalid Basalamah
Ustadz Khalid Basalamah /Tangkap layar Youtube Khalid Basalamah Official.

Rezeki seseorang tidak akan pernah tertukar antara satu dengan yang lain, sebab hal itu telah dijamin oleh Allah SWT.

Hanya saja, Meski rezeki setiap hamba telah dijamin dan ditentukan oleh Allah SWT, namun manusia tetap harus berupaya seperti terus bekerja keras untuk mendapatkan nikmat Tuhan tersebut.

Baca Juga: Orang Yang Shalat Dhuha di Waktu Ini, Bagaikan Menyembah Matahari Kata Ustadz Adi Hidayat

Namun jika dirasa rezeki sulit didapatkan padahal sudah bekerja keras, tetapi hal tak kunjung tiba bahkan merasa diri tidak ada kemajuan.

Maka segala sesuatu itu pasti ada penyebabnya. Sebagaimana penjelasan Ustadz Khalis Basalamah bahwa rezeki yang sempit itu karena orang - orang itu adalah para hamba yang kufur terhadap nikmat Allah SWT.

Sebagaiman terdapat dalam hadis Bukhari, kata Ustadz Khalid Basalamah bahwasanya Allah telah berfirman kepada malaikat tentang 2 hal terkait rezeki.

Pertama, kepada orang - orang yang senantiasa bersyukur atas pemberian Allah serta taat kepadaNya.

"Luaskan rezeki hambaku yang ini karena dengan dia saya kuatkan, dia bersyukur dan dia taat padaku" Pungkas Ustadz Khalid Basalamah.

Kedua, bagi orang - orang yang kufur terhadap segala sesuatu termasuk nikmatNya.

Sehingga berdasarkan hal itu rezekinya disempitkan oleh Allah akibat perilakunya tersebut.

Halaman:

Editor: Randi Manangin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah