WAJIB TAHU! Quraish Shihab Ungkap Makna di Balik Surah Al-Ikhlas

- 18 Juli 2022, 02:10 WIB
M. Quraish Shihab  - WAJIB TAHU! Quraish Shihab Ungkap Makna di Balik Surah Al-Ikhlas
M. Quraish Shihab - WAJIB TAHU! Quraish Shihab Ungkap Makna di Balik Surah Al-Ikhlas /Tangkap Layar YouTube/Najwa Shihab/

PORTAL SULUT – Dalam tausiyahnya Prof. Quraish Shihab menjelaskan tentang isi kandungan yang terdapat dalam surat Al Ikhlas.

Quraish Shihab mengatakan, bahwa salah satu isi kandungan surat Al Ikhlas yang berkalimat Qul Huwa Allahu Ahad, bukan berarti arti Allah itu satu.

Arti ayat pertama dalam surat Al Ikhlas tersebut kata Quraish Shihab, yang paling tepat adalah satu-satunya.

Baca Juga: Sudah Muncul 3 Hal Ini? Itulah Pertanda Kiamat di Zaman Sekarang ungkap Quraish Shihab

Quraish Shihab menjelaskan jika hanya disebut kata satu, bisa terjadi penafsiran lainnya.

"Kalau saya berkata satu-satunya, bisa tidak terbayang nol? Bisa tidak terbayang dua? Tidak bisa. Ahad itu satu-satunya, yang kita terjemahkan dalam bahasa Indonesia," jelas Quraish Shihab dilansir Portal Sulut dari kanal Youtubenya, Senin, 30 Mei 2022.

Dia menjelaskan, bahwa hal apapun yang berkaitan dengan Allah, maka tidak ada yang bisa menyamainya, melainkan hanya satu-satunya.

Pengarang kitab Al-Mishbah ini menerangkan jika Allah SWT merupakan dzat Yang Maha Esa, segala yang terkait dengan Allah adalah Esa, baik Esa dzat-Nya, sifat-Nya serta perbuatan-Nya.

Baca Juga: Inilah Peranan Dzikir Dan Hal-Hal Yang Bisa Menghasilkan Ketenangan Batin : M. Quraish Shihab

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah