Naudzubillah! Inilah Golongan Manusia yang Rugi di Bulan Ramadhan, Siapa Mereka? Ini Kata Ustadz Abdul Somad

- 8 April 2022, 21:15 WIB
Ustadz Abdul Somad ungkap golongan manusia yang merugi di bulan Ramadhan.
Ustadz Abdul Somad ungkap golongan manusia yang merugi di bulan Ramadhan. /Tangkapan layar youtube.com / Kun Ma Allah.

PORTAL SULUT — Ustad Abdul Somad mengungkapkan golongan manusia yang rugi di bulan Ramadhan.

Menurut Ustadz Abdul Somad, ada golongan manusia yang nanti merugi di bulan Ramadhan.

Lalu, golongan manusia seperti apa yang rugi di bulan Ramadhan menurut Ustadz Abdul Somad itu?

Baca Juga: Gus Baha Ungkap Satu Obat Paling Mujarab yang Ampuh Membuat Hidup Lebih Tenang dan Bahagia, Obat Apa Itu?

Sebelum masuk pada penjelasan Ustadz Abdul Somad tentang golongan manusia yang rugi di bulan Ramadhan, ada baiknya kita sebagai umat Muslim, mengetahui keuatamaan-keutamaan di bulan Ramadhan.

Ada beberapa keutamaan di bulan Ramadhan, di antaranya; Pertama Allah SWT  mengangkat derajat orang yang melaksanakan puasa Ramadhan.

Kedua, orang yang melakukan puasa Ramadhan akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.

Baca Juga: Kaya Tapi Banyak Hutang? ini Pencerahan dari Gus Baha Bagi Mereka yang Terlilit Masalah Hutang

Ketiga mengalahkan syahwat, keempat, dengan berpuasa, seseorang akan merasakan bagaimana rasanya menahan lapar dan haus. Ini memunculkan rasa empati dalam dirinya untuk memperbanyak sedekah kepada sesama, terlebih kepada orang yang hidup serba kekurangan.

Kelima, dengan menahan lapar dan dahaga di siang hari, tidak hanya memunculkan rasa empati dalam dirinya, tetapi juga mengingatkan dirinya akan rasa lapar dan dahaga para penghuni neraka.

Keenam, dengan puasa lebih mensyukuri nikmat, ketujuh, mencegah keinginan bermaksiat saat sedang berpuasa.

Itulah beberapa keutamaan di bulan Ramadhan.

Baca Juga: tvN Rilis Preview, Lee Jung Eun Senang Bertemu Cinta Pertamanya dalam Drama Mendatang

Lalu, golongan manusia seperti apa yang dimaksud Ustadz Abdul Somad yang nanti merugi di bulan Ramadhan itu?

Ustadz Adbul Somad menjelaskan golongan orang yang paling rugi di bulan Ramadhan.

Menurut Ustadz Abdul Somad, golongan orang yang rugi di bulan Ramadhan, adalah golongan orang yang tidak pernah mengambil amal.

“Orang yang paling rugi di bulan Ramadhan, adalah orang yang pernah masuk di bulan Ramadhan, tapi tak pernah mengambil amal,” jelas Ustadz Abdul Somad, dilansir portalsulut.pikiran-rakyat.com dari YouTube Lentera Qolbu, pada Jumat 8 April 2022.

“Masuk di bulan Ramadhan, hidup di bulan Ramadhan, melalui bulan Ramadhan, tapi tak pernah mengambil amal,” sambung Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Tingkatkan Skill Digital Talent, BRI Hadirkan Metaverse untuk Pembelajaran Pekerjanya

Ustadz Adbul Somad mengatakan, amal yang paling bagus di bulan Ramadhan adalah baca Al Quran.

“Amal paling bagus, baca Al Quran,” kata Ustadz Abdul Somad.

“Quran ini nanti akan datang pada hari kiamat, memberikan syafaat,” sambung Ustadz Abdul Somad.

Maka, kata Ustadz Abdul Somad, bacalah Al Quran.

“Saya tidak lancar baca Al Quran Pak Ustadz, jangan bersedih hati. Mau lancar tidak lancar, setiap huruf dibalas 10 kebaikan,” ujar Ustadz Abdul Somad.***

Editor: Cadavi Lasena

Sumber: YouTube Lentera Qolbu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah