Mustajab! Ini 4 Amalan Istimewa di Hari Jumat Kata Syekh Ali Jaber, Doa di Waktu ini Takkan Ditolak Oleh Allah

- 8 April 2022, 01:03 WIB
Syekh Ali Jaber, Doa pendek pada sujud terakhir yang bisa menembus langit.
Syekh Ali Jaber, Doa pendek pada sujud terakhir yang bisa menembus langit. /YouTube Media Dakwah Hikmah TV/

PORTAL SULUT - Ada 4 amalan istimewa di hari Jumat menurut Syekh Ali Jaber, dan paling mustajab.

Berdoa di waktu ini takkan ditolak oleh Allah kata Syekh Ali Jaber sebab waktu ini sangat mustajab untuk doa.

Syekh Ali Jaber menjelaskan 4 amalan istimewa di hari Jumat dan waktu mustajab untuk berdoa.

Baca Juga: 1000 Pahala! Inilah 4 Amalan Utama dan Istimewa di Hari Jumat Kata Syekh Ali Jaber, Lakukan di Waktu Sore

Kata Syekh Ali Jaber, jika berdoa di waktu mustajab ini, maka doa takkan ditolak Allah SWT.

Berikut 4 amalan istimewa di hari Jumat menurut Syekh Ali Jaber, bahkan berdoa di waktu ini takkan ditolak oleh Allah.

Dilansir Portalsulut.com dari instagram @dunia_kaumhawa pada Jumat, 8 April 2022 berikut ulasannya.

Baca Juga: Ternyata Pintu Surga Ar Rayyan Hanya Khusus untuk Orang Ini, Kata Ustadz Adi Hidayat

"Hari terbaik di mana matahari terbit di dalamnya ialah hari Jumat. Pada hari itu Adam Alaihissalam diciptakan, dimasukkan ke surga, dikeluarkan daripadanya dan kiamat tidak terjadi kecuali di hari Jumat." (H.R Muslim).

Hari Jumat memang menjadi hari Istimewa bagi umat Islam dimana diwajibkan sholat Jumat berjamaah.

Selain itu terdapat banyak keistimewaan didalamnya, seperti 4 amalan istimewa di hari jumat menurut Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Pahala Puasa Ramadhan Lenyap Akibat Hal Sepele ini Kata Buya Yahya, Percuma! Hanya Nahan Lapar dan Haus Saja

1. Perbanyak Sholawat dan Zikir

Syekh Ali Jaber menganjurkan untuk memperbanyak sholawat dan zikir.

"Perbanyaklah salawat kepadaku pada setiap Jum’at. Karena salawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jum’at. Barangsiapa yang banyak bersalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti." (HR. Baihaqi dalam Sunan Al Kubro; hasan lighairihi).

2. Membaca Surat Al-Kahfi

Amalan lain yang istimewa bila dikerjakan di hari Jumat yaitu membaca surat Al-Kahfi.

Allah SWT akan memberikan ketenangan hati yang akan menyinari pada dua Jumat atau satu pekan kemudian. Sesuai dengan sabda Rasulullah SAW:

"Barangsiapa yang membaca Surat Al-Kahfi pada hari Jumat maka akan ada cahaya yang menyinarinya di antara 2 Jumat."

Baca Juga: 2 Benda Penyebab Malaikat Tidak Mau Masuk ke Dalam Rumah, Kata Buya Yahya

3. Berdoa

Waktu mustajab doa juga ada di hari Jumat, bahkan semua doa akan diijabah oleh Allah SWT.

"Pada hari ini (Jumat) ada waktu yang mulia yang mana doa akan dikabulkan secara mutlak dan waktu tersebut disamarkan pada keseluruhan hari itu seperti halnya yang diungkapkan oleh Al-Imam Al-Ghazali dan selainnya." (Al-Alamah Abi Bakr bin Al-Sayyid Muhammad Syatha Ad-Dimyati, Hasyiyah I’anah at-Thalibin, juz.2, hal. 63, Dar Al-Fikr).

Baca Juga: 4 Amalan Rahasia Dari Mbah Moen: Rezeki Lancar dan Hutang Segunung Lunas Jika Dilakukan

4. Bersedekah

Amalam terakhir yaitu bersedekah di hari Jumat.

Ibnu Qayyim mengatakan, "Sedekah pada hari itu dibandingkan dengan sedekah pada enam hari lainnya laksana sedekah pada bulan Ramadhan dibanding bulan-bulan lainnya". Hadits dari Ka’ab menjelaskan: "Dan sedekah pada hari itu lebih mulia dibanding hari-hari selainnya." (Mauquf Shahih).

Allah SWT juga akan melimpahkan keberkahan dan pahala yang melimpah bagi yang melaksanakan kebaikan salah satunya bersedekah hari Jumat.

“Barang siapa yang berbuat kebaikan pada hari Jumat maka akan dilipatgandakan sepuluh kali lipat dari hari yang lain, dan barang siapa berbuat kejelekan maka juga demikian (dilipatgandakan dosanya sepuluh kali lipat). Dan disamakan hari, yaitu malam, sebab tidak ada perbedaan sama sekali.” (Syaikh Abi Bakr bin Sayyid Muhammad Syatha Ad-Dimyati, Hasyiyah I’anah At-Thalibin, juz 2, hal. 104, Dar Al-Fikr).

Itulah 4 amalan istimewa di hari Jumat kata Syekh Ali Jaber, serta waktu mustajab untuk berdoa.***

Editor: Jaka Prasojo

Editor: Jaka Prasojo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah