Ustadz Adi Hidayat: Inilah 3 Tujuan Puasa Ramadhan, Salah Satunya Selalu Bersyukur Kepada Allah SWT

24 Maret 2023, 09:29 WIB
Ustadz Adi Hidayat: Inilah 3 Tujuan Puasa Ramadhan, Salah Satunya Selalu Bersyukur Kepada Allah SWT /YouTube Adi Hidayat Official/

PORTAL SULUT - Ramadhan adalah salah satu bulan yang sangat dinanti-nantikan seluruh umat Islam di seluruh penjuru dunia.

Bulan suci dan penuh keberkahan ini pun menjadi bulan yang dipenuhi banyak pahala dan memohon ampun atas segala dosa yang telah diperbuat.

Keutamaan dari bulan ramadhan tentunya dimana kita sebagai umat Islam harus memperbanyak amal ibadah agar senantiasa diberikan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT.

Namun terlepas dari apapun yang bakal di dapatkan selama bulan ramadhan, tentunya kita juga wajib mengetahui tujuan dari puasa bulan ramadhan.

Baca Juga: Berikut Doa yang Selalu Dibacakan Rasullullah di Waktu Sahur Sepanjang Bulan Ramadhan

Ustadz Adi Hidayat dalam sebuah kajiannya menyampaikan bahwa Ada 3 tujuan puasa ramadhan yang wajib diketahui seluruh umat muslimin dan muslimah di seluruh dunia.

"Ke 3 tujuan puasa ramadhan ini pun sangat wajib diketahui karena ini adalah sebuah landasan untuk menjalankan puasa di bulan ramadhan," Tambah Ustadz Adi Hidayat.

Dikutip Portalsulut.com dari channel YouTube Adi Hidayat Official pada tanggal 23 Maret 2023, berikut pembahasan 3 tujuan puasa ramadhan menurut Ustadz Adi Hidayat.

1. Membentuk karakteristik manusia yang bersyukur kepada Allah SWT

Puasa Ramadhan juga dapat membentuk pribadi menjadi lebih bersyukur kepada Allah SWT.

Ustadz Adi Hidayat mengatakan, Syukur adalah mengonversi semua nikmat yang Allah berikan pada setiap tempat yaang Allah kehendaki.

"Jika umat muslim puasa Ramadhan dengan tulus maka puasa tersebut akan merubah dirinya menjadi lebih baik sebagai rasa syukur kepada Allah SWT," Ungkap Ustadz Adi Hidayat.

2. Peningkatan ketaqwaan personal

Salah satu tujuan puasa sebulan penuh di bulan Ramadhan adalah menciptakan ketaqwaan personal yang tinggi.

Ustadz Adi Hidayat pun menyampaikan, Sebagaimana Firman Allah SWT dalam Al Qur'an surah Al Baqarah ayat 183: Yaa ayyuhalaadzina amanu kutiba 'alaikumussalamu kamaa kutiba 'alalladzina minqoblikum la'allakum tattaqun.

Artinya: "Hai Orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa," (Qs. Al Baqarah: 183.

Baca Juga: Hindari 5 Perbuatan yang Dapat Menghilangkan Pahala Selama Bulan Ramadhan

3. Membentuk ketaqwaan sosial

Ustadz Adi Hidayat juga menambahkan, Puasa Ramadhan selain untuk meningkatkan ketaqwaan personal tetapi juga dapat meningkatkan ketaqwaan sosial.

"Puasa Ramadhan melatih seseorang yang berpuasa untuk berinteraksi secara sosial serta berusaha mengoptimalkan semua karakter sosial yang dimilikinya," Terangnya.

Demikianlah pembahasan 3 tujuan puasa ramadhan menurut Ustadz Adi Hidayat.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler