Stop Ceritakan Hal-hal ni Kepada Orang Lain, Nanti Dosa Tidak Akan diampuni kata Gus Baha

6 Juli 2022, 17:00 WIB
Gus Baha /Tangkap Layar YouTube/Najwa Shihab

 

PORTAL SULUT - Sudah pasti semua manusia memiliki dosa karena kesalahan-kesalahan yang dilakukannya.

Sehingga manusia tak akan luput dari catatan dosa di akhirat nanti.

Akan tetapi Allah SWT dengan rahman dan rahimnya ia akan tetap mengampuni hambanya selama ia ingin bertobat.

Baca Juga: Jangan Takut Terlilit Hutang, Coba Amalkan Ini Agar Allah Bantu Melunasinya Kata Habib Novel Alaydrus

Meski demikian Gus Baha pernah mengatakan, ada dosa yang tidak akan diampuni.

Dosa tersebut menurut Gus Baha adalah menceritakan dosanya kepada orang lain.

Pasalnya menceritakannya dosa kepada orang laon sama saja dosanya tidak jadi diampuni Allah SWT.

Lantas dosa Apakah yang dimaksud? Berikut dilansir Portalsulut.com, Rabu 6 Juli 2022 dari kanal YouTube @BerkahNyantri berikut penjelasannya.

Ketika seseorang bertobat maka Allah akan menghapus dosa-dosanya.

Namun menurut Gus Baha, bahwa ada satu sebab Allah bisa mencabut ampunan-nya.

Ada dosa yang bisa dibatalkan ampunan-nya, apabila diceritakan kepada orang lain.

Baca Juga: Hati-hati Puasa Arafah Seperti Ini Tak Mendapatkan Pahala, Begini Kata Ustadz Adi Hidayat

Hendaknya kata Gus Baha menghindari perilaku tersebut agar bisa mendapat ampunan Allah.

Hal itu sudah sesuai dengan sabda dari Nabi Muhammad SAW.

Sehingga tidak perlu diragukan lagi, adapun dosa yang tidak boleh diceritakan kepada orang lain itu seperti dosa-dosa besar.

Misalnya zina, mencuri, mabuk dan dosa-dosa yang lain.

"Saya wanti-wanti anda akan tidak diampuni kalau cerita itu pada orang lain karena itu sabdanya nabi," terang Gus Baha.

Sebab hal itu bisa menjadi penyebab orang lain berpotensi meniru dosa tersebut.

Karena sosok yang jadi panutan justru pernah melakukan dosa besar.

Nabi Muhammad sendiri akan bahwa umat Islam akan diampuni kecuali yang menceritakan dosanya.

Baca Juga: Seperti Ini Hukumnya Patungan Kurban Sapi Lebih Dari 7 Orang kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah, Apakah Sah?

"Umatku semua diampuni Allah, kecuali yang menunjukkan dosanya. Sekarang yang sudah cerita harus diakhiri," kata Gus Baha menerangkan sabda Nabi Muhammad SAW.

Maka dari itu sebagai orang tua sudah seharusnya tidak menceritakan dosa apapun itu yang pernah ia lakukan terutama pada anak sendiri.**"

Editor: Randi Manangin

Tags

Terkini

Terpopuler