Hati-hati! 2 Perkara Ini Menjadi Sumber Turunnya Iman Kata Ustadz Adi Hidayat

3 Juli 2022, 07:40 WIB
Hati-hati! 2 Perkara Ini Menjadi Sumber Turunnya Iman Kata Ustadz Adi Hidayat /YouTube Audio Dakwah/

PORTAL SULUT - Standar Iman orang-orang bisa naik turun tergantung dari kegiatan yang tiap hari ia lakukan.

Jika ia melakukan amal kebajikan setiap hari, maka keimanannya akan meningkat.

Namun jika yang ia lakukan hanya perbuatan-perbuatan tercela dan perbuatan yang tidak baik, maka keimanannya perlu dipertanyakan.

Baca Juga: Dzikir Penyembuh Segala Penyakit! Ustadz Adi Hidayat: Bahkan Penyakit Berat Bisa Sembuh dengan 1 Dzikir Ini

Ada beberapa perkara yang menjadi sumber turunnya Iman.

Perkara yang menjadi sumber turunnya Iman seseorang ini pernah dibahas oleh Ustadz Adi Hidayat dalam ceramahnya.

Dalam ceramah tersebut, Ustadz Adi Hidayat membeberkan 2 perkara yang menjadi sumber turunnya Iman seseorang, seperti yang telah dikutip Portal Sulut dalam salah satu ceramahnya yang diunggah oleh akun Tiktok @Muslim Reminder.

Lantas apakah 2 perkara yang dimaksud Ustadz Adi Hidayat? Simak pembahasan selengkapnya dalam artikel ini.

Baca Juga: Inilah Doa yang Wajib Dibaca Agar Tidur Tidak Diganggu Setan Kata Ustadz Adi Hidayat

Perkara pertama yang menjadi sumber turunnya Iman seseorang kata Ustadz Adi Hidayat adalah orang tersebut mengerjakan perbuatan maksiat.

"Satu, ada maksiat yang dikerjakan" ujar Ustadz Adi Hidayat.

Perkara pertama ini mungkin sudah sering terjadi di kehidupan kita.

Bahwa jika ada orang yang mengerjakan perbuatan maksiat maka kadar keimanan orang tersebut akan menurun.

Baca Juga: Punya Hajat? Panjatkan Doa pada Waktu Ini, Amalan dan Doa Cepat Diijabah Kata Ustadz Adi Hidayat

Namun, perkara kedua yang disampaikan oleh Ustadz Adi Hidayat ini mungkin belum banyak diketahui oleh orang-orang.

Lalu apakah perkara kedua yang menjadi sumber turunnya iman seseorang?

Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa perkara kedua yang menyebabkan keimanan seseorang menurun adalah saat ada sesuatu yang haram yang masuk ke dalam dirinya.

Entah bersifat makanan atau apapun itu maka perkara ini harus diperhatikan.

Dalam hal ini Ustadz Adi Hidayat memberi contoh dengan perumpamaan ada seorang ayah datang dengan membawa rezeki yang haram lalu diolah menjadi makanan, kemudian makanan tersebut dimakan oleh anggota keluarganya.

Baca Juga: Merasa Depresi Karena Hutang Tak Kunjung Lunas? Baca Doa Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

"Anaknya nggak berbuat maksiat, ibunya nggak maksiat, tapi bapaknya bawa rezeki yang haram, karena maksiat nya masuk ke dalam tubuh anggota keluarganya" ujar Ustadz Adi Hidayat.

Lebih lanjut lagi, Ustadz Adi Hidayat juga mengingatkan bahwa kita harus berhati-hati, karena jika sesuatu yang haram sudah masuk ke dalam diri kita, maka dampaknya yaitu akan semakin besar tertutup pintu kebaikan.

Demikian itu adalah 2 perkara yang menjadi sumber turunnya iman menurut Ustadz Adi Hidayat.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo

Terkini

Terpopuler